Gaji Hingga Rp29 Jutaan. Kedubes AS Buka Lowongan SD-S1. Ini Syaratnya
JAKARTA, SUMATERAEKSPRES.ID – Bagi lulusan sekolah dasar (SD) hingga sarjana Strata 1 (S1), ada peluang kerja di Kedutaan Besar Amerika Serikat (Kedubes AS) untuk Indonesia. Lowongan itu terbuka untuk warga Indonesia. Melansir dari situs Kedubes AS, ada sejumlah posisi yang membutuhkan pegawai baru. Apa saja? Empat posisi yang buka yakni Custodial (Janitor), Voucher Examiner, hingga Commercial Specialist. Berikut ini rincian posisi, gaji hingga kualifikasi yang sedang buka lowongan. Custodial (Janitor) Periode pendaftarannya telah berakhir 11-25 Agustus 2023 lalu. Gajinya Rp58.821.576 per tahun atau Rp 4.901.798 per bulan. Lokasinya di Denpasar, Bali. BACA JUGA : Terbaru: PT Pertamina (Persero) Buka Lowongan Besar-besaran. Buruan Daftar! https://sumateraekspres.bacakoran.co/?slug=terbaru-pt-pertamina-persero-buka-lowongan-besar-besaran-buruan-daftar/ Kualifikasi pelamar, minimal memiliki 6 bulan pengalaman sebagai custodian (janitor). Lalu setidaknya sudah menyelesaikan sekolah dasar (SD). Punya pengetahuan terbatas dalam membaca/menulis/berbicara dalam Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia. Semua pelamar yang masih pertimbangan akan diminta untuk lulus sertifikasi medis dan keamanan.