Jadikan Motivasi Pemanfaatan Lahan

 Dulu Panen Kangkung-Bayam, Kini Terong

LAHAT  - SUMATERAEKSPRES.ID - Halaman Kantor Koramil 0405-07/Pulau Pinang terlihat berbeda dengan bangunan yang ada di sekitarnya. Kawasan Koramil lebih hijau, ternyata di kantor yang berada di Desa Kedaton Kecamatan Pulau Pinang ini di tanam beragam sayur mayur. Tanaman ini pun tumbuh subur. Kegiatan tanam menanam di sini sepertinya sudah rutin. Beberapa bulan lalu, sudah di gelar panen raya kangkung dan bayam. Bahkan saat panen di halaman kantor di hadiri Dandim 0405/Lahat Letkol Inf Toni Oki Priyono S.Ip. Kali ini, Dandim kembali hadir di kantor Koramil. Tapi bukan panen kangkung dan bayam. Dandim memimpin langsung kegiatan panen raya terong di Koramil 405-07/Pulau Pinang.
‘’Kita sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh anggota Koramil 405-07/Pulau Pinang dalam memanfaatkan lahan kosong untuk ditanami tanaman jenis sayuran tersebut,’’ ujar Dandim.
Dia mengatakan, pemanfaatan lahan kosong yang ada di Koramil 405-07/Pulau Pinang sebagai upaya mendukung ketahanan pangan. ‘’Selain itu sebagai sarana untuk meningkatkan kemanunggalan TNI dan rakyat," ujar Dandim. Penanaman sayuran yang di lakukan anggota kodim ini, lanjutnya, sebagai upaya mewujudkan ketahanan pangan di daerah. Lalu hasil panen yang di dapat bisa di rasakan oleh para anggota.
‘’Hasil panen ini bisa untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari dan sebagian bisa di sisihkan untuk di bagikan kepada warga,’’ ujarnya.
Dia mengatakan, dengan adanya panen terong yang di laksanakan di Koramil 405-07/Pulau Pinang ini di harapkan bisa menjadi motivasi dan contoh untuk koramil-koramil yang ada di jajaran Kodim 0405/Lahat.
‘’Dengan harapan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat serta memperkuat ketahanan pangan nasional," sambungnya.
Sementara Danramil 405-07/Pulau Pinang Kapten Inf Sudarno mengatakan, lahan kosong seluas lebih kurang 1/4 hektare yang berada di sekitaran Makoramil 405-07/Pulau Pinang di manfaatkan untuk di tanami sayuran sebagai upaya mewujudkan ketahanan pangan di wilayah.
‘’Selain terong ada juga tanaman lain seperti kacang panjang, kangkung dan buah-buahan," jelasnya.
Menurutnya. apa yang di lakukan ini adalah sebagai upaya untuk memenuhi kebutuhan pangan dan gizi melalui pemanfaatan lahan yang ada. Selain mendapatkan hasilnya, tanaman sayuran yang di tanam ini juga berfungsi untuk memperindah sekitar kantor koramil. Tak hanya itu, dengan cara ini, bisa juga menjadi contoh bagi warga lain untuk memanfaatkan lahannya dengan berbagai tanaman. Lahan yang di biarkan kosong tentunya tak akan memberikan hasil apa pun. Tetapi jika lahan ditanami tanaman yang bermanfaat tentu akan memberikan hasil. Dalam kegiatan ini juga dihadiri Ketua Persit KCK Cab XVI Dim 0405/Lahat beserta pengurus, Kapolsek Pulau Pinang beserta anggota, Danramil 405-07/PP Kapten Inf Sudarno, Camat Pulau Pinang, serta tokoh masyarakat Desa Kedaton.(gti/)  

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan