Wajib Siapkan APAR
BATURAJA, SUMATERAEKSPRES.ID – Masyarakat diimbau mewaspadai potensi kebakaran. Terlebih untuk kondisi saat ini masih dalam masa kemarau yang rawan memicu terjadinya kebakaran.
‘’Apakah itu kebakaran bangunan atau tempat tinggal, atau juga kebakaran hutan dan lahan,’’ ujar Kepala Dinas Pemadam Kebakaran OKU Aminilson.
Khusus bagi rumah atau permukiman warga yang kondisi instalasi listrik sudah tua, usahakan diganti dengan instalasi yang baru. ‘
Untuk bangunan yang tergolong berukuran cukup besar, wajib memiliki alat pemadam api ringan (APAR). Apakah itu bangunan milik pribadi, dan termasuk tempat usaha gedung,’’ ujarnya.
Apalagi jika bangunan tersebut sudah bertingkat. Penyediaan APAR sebutnya menjadi penting. ‘
’Karena ini bisa menjadi upaya tindakan pertama bagi pemilik usaha saat terjadi kebakaran atau api kecil. Jadi sebagai antisipasi awal sebelum api menjadi lebih besar,’’ katanya. (bis/)