https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Buat Laporan Curanmor, Ternyata Digelapkan Teman

PALEMBANG - Pelajar salah satu SMA di Kota Palembang, Hairul (16), melaporkan temannya yang berinisial AS ke Polrestabes Palembang. Sebab AS diduga telah meng gelapkan motor Beat Street nopol BG 5330 KAV milik Hairul.

Hairul menjelaskan, awalnya dia diajak AS main ke indekosannya di kawasan Km 7, Palembang, Senin (19/6), sekitar pukul 00.15 WIB. Lalu AS meminjam motor korban. AS dan dua temannya, pergi ke Kenzo Cafe. “Saya disuruh menunggu di indekosan,” katanya.
Korban pun tertidur. Jelang subuh, terlapor pulang ke tempat indekosnya. Tak lama itu, dia mengaku motor korban hilang dicuri dari halaman indekos. AS telah melaporkan curanmor itu ke Polsek Sukarami. “Namun setelah anggota Polsek Sukarami datang, ternyata motor saya bukan hilang dicuri. AS mengaku, motor saya dipinjam temannya AS yang bernama Adil,” beber korban Hairul.
Setelah cukup lama mencari, namun motor itu tetap tak ketemu. AS terkesan lepas tangan. Sehingga Hairul dan orang tuanya, terpaksa melaporkan AS ke Polrestabes Palembang. “Dia tidak mau bertanggung jawab,” sesalnya.
Kasat Reskrim Polrestabes Palembang, AKBP Haris Dinzah SIK MH, mengatakan, pihaknya akan melakukan Olah TKP dan meminta keterangan para saksi serta korban. “Pelaku akan kami kejar,” katanya. (afi/air)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan