Prioritas Utama Aktifkan BPJS Kesehatan
SAMBUTAN: Calon bupati Empat Lawang H Budi Antoni saat memberikan visi misinya di hadapan masyarakat Desa Rantau Alih, Kecamatan Lintang Kanan. FOTO: HENDRO/SUMEKS--
EMPAT LAWANG, SUMATERAEKSPRES.ID – Ribuan warga Desa Rantau Alih, Kecamatan Lintang Kanan, Kabupaten Empat Lawang, tumpah ruah ke jalan menyambut kedatangan pasangan calon bupati dan wakil bupati Empat Lawang, H Budi Antoni (HB)-Henny. Kehadiran HBA-Henny ini dengan agenda silaturahmi, Senin (18/3).
Sorakan "HBA-Henny Gasspol" menggema di seluruh penjuru desa, menandakan tingginya antusiasme masyarakat terhadap pasangan yang akan bertarung dalam PSU Pilkada Empat Lawang.
BACA JUGA:HBA Dekat dengan Emak-Emak
BACA JUGA:HBA Janjikan Perlengkapan Sekolah Gratis
Warga dari berbagai lapisan masyarakat hadir dengan penuh semangat.
Salah satu tokoh masyarakat Rantau Alih, Harmedi, menegaskan dukungannya kepada HBA-Henny. Dia menilai pasangan ini memiliki visi dan komitmen kuat untuk membawa Empat Lawang ke arah yang lebih maju.
‘’Kami masyarakat Rantau Alih siap mendukung dan memenangkan pasangan HBA-Henny agar menjadi bupati dan wakil bupati Empat Lawang periode 2025-2030," ujar Harmedi yang disambut riuh tepuk tangan dan teriakan semangat dari warga.
Dukungan ini tidak lepas dari harapan masyarakat yang menginginkan pemimpin yang mampu menghadirkan perubahan nyata, terutama dalam pembangunan infrastruktur, peningkatan layanan kesehatan, pendidikan, serta kesejahteraan masyarakat secara menyeluruh.
Sementara itu, dalam orasi politiknya, HBA menegaskan komitmennya membawa perubahan nyata bagi Kabupaten Empat Lawang.
Salah satu prioritas utama mereka adalah mengaktifkan kembali layanan BPJS Kesehatan, agar masyarakat dapat mengakses fasilitas kesehatan tanpa kendala biaya.
"Terima kasih sanak saudara atas dukungannya. Insya Allah, jika HBA-Henny terpilih, program prioritas kami mengaktifkan kembali BPJS Kesehatan agar masyarakat bisa mendapatkan layanan kesehatan yang lebih baik," tegas HBA, disambut gemuruh dukungan dari warga.
Tak hanya itu, pasangan ini juga berencana menggratiskan biaya pendidikan di tingkat SD dan SMP yang mencakup buku, seragam, sepatu, hingga perlengkapan sekolah lainnya.
‘’Kami akan memastikan setiap anak di Empat Lawang mendapatkan pendidikan gratis. Kami juga akan mengadakan kembali program beasiswa ke luar negeri bagi siswa-siswi berprestasi, agar mereka bisa mendapatkan pendidikan terbaik dan membawa kemajuan bagi daerah kita," ujarnya dengan penuh optimisme.
BACA JUGA:Harapkan HBA Wujudkan Sekolah Gratis
