Persebaya Festival TGX, Lebih Dekat dengan Fans dan Talenta Muda Berbakat

Sabtu 29 Apr 2023 - 14:17 WIB
Reporter : Alf Sumeks
Editor : Alf Sumeks

SURABAYA, SUMATERAEKSPRES.ID - Persebaya melebarkan sayap. Untuk kali pertama, Persebaya Festival terselenggarakan. Trenggalek, kabupaten di pesisir selatan Jawa Timur, menjadi tuan rumah edisi perdana. Persebaya Festival TGX, demikian titel Persebaya Festival di Trenggalek. TGX adalah nickname Trenggalek yang populer oleh Bupati Mochamad Nur Arifin. Persebaya Festival TGX di selenggarakan 28-30 April. Venue-nya di Stadion Menak Sopal dan Pendopo Kabupaten, Trenggalek. BACA JUGA : Dilanda Krisis ”Saya sudah beberapa kali berdiskusi dengan Mas Ipin (Mochamad Nur Arifin) berkolaborasi di sepak bola. Kalau di event sepeda sudah lebih dulu. Tak hanya tahun ini, Persebaya Festival TGX InsyaAllah akan terus kami selenggarakan di tahun-tahun mendatang,” kata Azrul Ananda. Persebaya menyelenggarakan festival di Trenggalek karena merupakan salah satu basis Bonek di luar Surabaya Raya. Blitar, Tulungagung, dan Pacitan, yang berdekatan dengan Trenggalek juga banyak di tinggali suporter Persebaya.

Tags :
Kategori :

Terkait