Jam Kunci, Inovasi Terbaik Nasional

Minggu 09 Apr 2023 - 22:34 WIB
Reporter : Edi Purnomo
Editor : Edi Purnomo

BANYUASIN - Jam Kunci merupakan salah satu pelayanan terbaik yang diberikan Bupati Banyuasin H Askolani SH MH dan Wakil Bupati Banyuasin H Slamet Somosentono SH, dalam masalah pembuatan dokumen kependudukan.  Inovasi jam kunci, berupa Jemput bola rekam Kartu Tanda Penduduk Elektronik (KTP Elektronik) Langsung Cetak di Tempat yang dilaksanakan Disdukcapil Banyuasin.

Inovasi ini ditetapkan Menteri PANRB RI sebagai inovasi terbaik nasional untuk kategori Tata Kelola Pemerintahan tingkat Kabupaten tahun 2020 lalu.

"Ini inovasi yang sangat baik dan bagus.  Inovasi jam kunci, pelayanan administrasi kependudukan langsung cetak itu, " ujar Askolani.

Dalam pelayanan ini, warga tak perlu lagi harus ke kantor UPTD atau ke kantor disdukcapil di Pangkalan Balai."Cukup menunggu sebentar saja, dan tidak perlu menunggu lama, "tukasnya.

Apalagi dalam pelayanan ini Pemkab Banyuasin memiliki mobil tercanggih untuk membuat dokumen kependudukan.  ‘’Tentunya juga Sumber Daya Manusia yang handal, "jelasnya

Sementara itu Saukani,  Kadisdukcapil Banyuasin mengatakan dalam proses pembuatan dokumen kependudukan, tidak dipungut biaya sama sekali alias gratis. "Jika ada minta uang, laporkan. Kita akan tindak sesuai aturan berlaku. Kita kerja ekstra melayani masyarakat, ”ujarnya.

Apalagi sejak adanya pemekaran kelurahan, lanjutnya, masyarakat tentunya harus mengupdate atau mengubah dokumen kependudukan mulai Kartu Tanda Penduduk  dan Kartu Keluarga.  “Itu diubah, sesuai alamat kelurahan pemekaran yang baru, ” jelasnya.

Dikatakan, jumlah yang harus di Update lebih kurang 40.000 lembar Kartu Keluarga dan 80.000 Keping KTP. Karenanya warga  diminta bertahap datang ke UPTD. Selain itu, dapat juga dilayani di Sembilang OPI Mall  yang melakukan pelayanan setiap hari buka seperti biasa, Senin sampai Minggu termasuk hari libur nasional.

Dirinya sendiri memberikan arahan kepada petugas, agar dapat memberikan pelayanan prima. Setiap pegawai Capil harus Santun, Sopan dan Super Sabar melayani masyarakat. (qda/adv)

Tags :
Kategori :

Terkait