Kacang Panjang Segera Panen

Selasa 17 Dec 2024 - 21:56 WIB
Reporter : Nisa
Editor : Dede Sumeks

KAYUAGUNG, SUMATERAEKSPRES.ID - Penanaman kacang panjang yang dilakukan oleh Polsek Cengal  ditargetkan bulan kedepan segera panen.

Kapolsek Cengal, Iptu Jamal mengungkapkan, kalau penanaman kacang panjang ini melibatkan semua anggota.

BACA JUGA:Penuhi Kebutuhan Gizi, Perkuat Ketahanan Pangan

BACA JUGA:Dukung Ketahanan Pangan di Sumsel, Ini Progam Kapolda Sumsel dan Pangdam II/Sriwijaya

"Alhamdulillah tanaman kacang tinggal menunggu panen," terangnya, kemarin (9/12). Sehingga nantinya dari kacang panjang yang dihasilkan bisa membantu masuk memenuhi kebutuhan sayuran dalam program ketahanan pangan.

“Selain menanam kacang ada juga penanaman jagung tapi jagung baru saja dimulai.lahannya juga menggunakan lahan kosong yang ada di dekat Polsek Cengal,” jelasnya.

BACA JUGA:Siapkan Lahan Khusus untuk Ketahanan Pangan

BACA JUGA:Tanam Bibit Jagung di Lahan 2000 m2, Polres Prabumulih Dukung Ketahanan Pangan

Pihaknya memang mendukung program  ketahanan pangan dengan menanam berbagai tanaman seperti buah-buahan dan sayuran yang menghasilkan.

“Dengan begitu gizi yang dibutuhkan oleh masyarakat akan tercukupi. Masyarakat akan semakin sehat kuat dan kebutuhan tercukupi,” pungkasnya. (uni)

 

 

Kategori :

Terkait

Selasa 17 Dec 2024 - 22:04 WIB

Sebar Benih Ikan, Tanam Bibit Sayuran

Selasa 17 Dec 2024 - 21:56 WIB

Kacang Panjang Segera Panen

Senin 16 Dec 2024 - 21:39 WIB

Polsek Prabumulih Barat Panen Jagung