SFC Dirundung Masalah, PSPS Yakin Menang. Mau Kalah Tanpa Tanding? Sanksi Komdis PSSI Menanti

Jumat 13 Dec 2024 - 14:38 WIB
Reporter : emha
Editor : Martha

PALEMBANG,SUMATERAEKSPRES.ID–Saat tuan rumah Sriwijaya FC (SFC) belum berikan kepastian bakal tanding atau tidak karena problem internal, PSPS Pekanbaru justru optimis dapat meraih kemenangan meski main di kandang Laskar Wong Kito.

Keyakinan ini disampaikan Pelatih PSPS Pekanbaru, Aji Santoso dalam jumpa pers di media center Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring (GSJ), Jumat (13/12).

Pertemuan kedua tim ini di Palembang merupakan laga lanjutan Liga 2 putaran kedua pekan ke-15. 

Pertandingan dijadwalkan berlangsung di Stadion GSJ Palembang, Sabtu (14/12) pukul 15.30 WIB.

BACA JUGA:Hari Ini, Nasib SFC Ditentukan

BACA JUGA:Ancaman Degradasi Kian Nyata, SFC Kalah 2-4 dari Persiraja Banda Aceh

Menurut dia, meskipun Sriwijaya FC sedang menghadapi krisis internal, tapi anak-anak asuhnya tidak boleh meremehkan kekuatan lawan.

 “Poinnya kita berusaha maksimal,” ucapnya. Aji menilai, komposisi pemain Sriwijaya FC lumayan baik.

Namun, masalah internal yang saat ini terjadi mungkin akan membuat persiapan Sriwijaya FC jadi kurang maksimal.

“Tapi kami tidak memikirkan itu. Yang jelas, kami akan fokus dengan tim kami sendiri,” imbuh dia.

BACA JUGA:Lusa, Singa Mania Gelar Aksi di Kantor Gubernur Sumsel. Ajukan 4 Tuntutan, Salah Satunya AUDIT KEUANGAN SFC

BACA JUGA:Gaungkan Pray for Sriwijaya FC

Apalagi, PSPS Pekanbaru tidak akan diperkuat oleh Omid Popalzay yang dalam Liga 2 ini sudah mencetak 6 gol.

Hanya saja, Aji memastikan kehilangan Omid tidak akan mempengaruhi kekuatan timnya.

“Omid memang pemain bagus, namun tidak mempengaruhi kondisi tim,” tegas Aji.

Kategori :