MUBA– Suasana hangat menyelimuti Desa Purwa Agung saat Pj Bupati Musi Banyuasin, H Sandi Fahlepi, bersama Pj Ketua TP PKK Muba, Hj Triana Sandi Fahlepi, merayakan panen raya jagung.
Dengan tema "Dengan Panen Raya Jagung di Lahan Pasang Surut Kita Jadikan Muba Sebagai Daerah Berdaulat Pangan," panen raya ini menegaskan upaya daerah dalam mewujudkan swasembada pangan.
Panen kali ini mencakup lahan seluas 637 hektar, terdiri dari 227 hektar di Desa Purwa Agung dan 410 hektar di Desa Tri Mulyo Agung. Pj Bupati Muba, H Sandi Fahlepi, menyatakan tekad untuk memanfaatkan potensi lahan yang ada.
"Kami berkomitmen memaksimalkan potensi pertanian di Muba, khususnya di Kecamatan Lalan, demi mencapai swasembada pangan. Mari kita berkolaborasi dan berinovasi untuk mencapai tujuan ini,” ujarnya.
Ia berharap dukungan pemerintah dalam bentuk bantuan peralatan, pupuk, dan bibit akan semakin meningkatkan kesejahteraan para petani.
BACA JUGA:Daftar Jadi Petani Milenial dengan Gaji Fantastis, Dukung Swasembada Pangan Indonesia!
BACA JUGA:Fokus Lanjutkan Pembangunan dan Program Ketahanan Pangan
“Saya mengajak semua pihak untuk terus mendampingi dan memperhatikan para petani. Dengan begitu, Kecamatan Lalan bisa tetap menjadi lumbung pangan yang kokoh dan berkelanjutan,” tambahnya.
Pj Bupati juga menyampaikan kabar tentang pembangunan Jembatan P6 yang rencananya akan dimulai pada 16 Januari 2025, setelah ambruk beberapa waktu lalu.
“Pemerintah memastikan pembangunan segera dimulai, sehingga akses masyarakat dan distribusi hasil pertanian semakin lancar,” ujarnya.
Kepala Dinas TPHP Muba, Ir A Thamrin, memaparkan berbagai inovasi untuk meningkatkan hasil panen, seperti membuka lahan tidur dan penggunaan teknologi mekanisasi.
"Kami siap mendukung petani melalui program yang efektif," jelasnya.
BACA JUGA:Batu Bara Mendukung Ketahanan Pangan Lewat Gasifikasi untuk Produksi Pupuk
BACA JUGA:Bupati Lahat Dorong Sertifikasi Halal untuk Pangan Lokal
Camat Lalan, Jami'an SPd MSi, turut menyampaikan apresiasi atas kunjungan Pj Bupati yang memotivasi warga Kecamatan Lalan.