SUMATERA EKSPRES.ID- Baru-baru ini seorang selebgram Alnaura ditangkap gegara kasus arisan online di Palembang. Nah berikut tips agar tak tertipu kasus arisan online serupa.
Ada dua pilihan saat ini mengenai arisan ada arisan dengan sistem pertemuan langsung bisa seminggu sekali atau sebulan sekali ada juga sistem online baik arisan dalam bentuk uang, perhiasan maupun barang.
Kedua model arisan ini masih banyak diminati para ibu-ibu karena seperti arisan langsung mereka bisa bertemu dan semakin mengenal para anggotanya.
Sementara untuk arisan online malah sebaliknya mereka tidak bertemu hanya berkomunikasi lewat online dan menyetorkan uang arisan lewat sistem transfer. Bahkan peserta arisan bisa dari mana saja.
BACA JUGA:Menelusuri Keanggunan Keris, Warisan Budaya Nusantara yang Penuh Makna
Tapi banyak kasus yang kita sering baca di media sosial dan media massa soal arisan online yang sudah banyak memakan korban.
Banyak investasi bodong berkedok arisan online yang bisa membuat peserta arisan online rugi hingga miliaran rupiah.
Jadi tetap harus berhati-hati baik mengikuti arisan online maupun arisan secara langsung karena ada resikonya semua bagi para peserta arisan.
Apalagi kejahatan dari penipuan bisa terjadi kapan saja dan pada siapa saja. Tetap harus waspada sebelum mengikuti arisan.
BACA JUGA:Mahasiswa di Palembang Kehilangan Motor Usai Tidur di Kosan
BACA JUGA:Berpengalaman Puluhan Tahun, Salonpas Solusi Kekelahan dan Otot Sakit
Ini keuntungan dan kerugian mengikuti arisan online yang harus diketahui peserta arisan agar tidak menjadi korban:
Keuntungan Arisan Online
Bisa mendapatkan penggantian biaya dan bunga jika mengikuti arisan online
Jadi ajang bersosialisasi dengan teman-teman lainnya.