Kedua Kali Ikut Sumeks Musi Run, Target Utama Panji Personal Best 10 K di Bawah 70 Menit

Rabu 25 Sep 2024 - 21:47 WIB
Reporter : Andre Jedor
Editor : Edi Sumeks

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Panji Persada, terus mengejar mimpinya untuk meraih personal best dalam olahraga lari. Di event keduanya pada Sumeks Musi Run yang digelar 8 Desember 2024 nanti, pemuda berusia 26 tahun itu bertekad mencatatkan waktu di bawah 70 menit untuk kategori 10K yang akan diikutinya.

”Tahun ini, saya bertekad untuk memperbaiki catatan waktu. Personal best adalah target utama saya,” kata Panji, warga Jl Watervang, RT  04, Kelurahan Watervang, Kecamatan Lubuklinggau Timur I, Kota Lubuklinggau.

Aktivitas dalam olahraga lari, berawal dari hal yang sederhana. Berawal bersama teman-temannya dari Polres Lubuklinggau dan Muratara yang sama-sama hobi olahraga lari, mereka lari bareng sekadar mencari keringat dan bersenang-senang. 

Namun tanpa disadari, lambat laun mereka mulai merasakan sensasi yang berbeda saat berlari. "Dulu, lari hanya untuk fun saja. Tapi setelah beberapa kali mencoba, saya jadi ketagihan. Rasanya menantang dan memberikan kepuasan tersendiri," cerita Panji. 

Kini, olahraga lari telah menjadi bagian dari rutinitasnya. Terutama di sore hari. Pengusaha muda bidang pertanian itu, semakin fokus pada olahraga lari. Kesibukan dunia usahanya, tidak menghalangi tekadnya untuk terus berprestasi di bidang olahraga. "Olahraga justru membantu saya lebih disiplin, dan itu berdampak pada pekerjaan saya di dunia usaha," sebut Panji. 

BACA JUGA:Wakil Bapenda Runner Target 3 Besar 10K, Harapan Shinta Sjarif Ikut Musi Run Seri V 2024

BACA JUGA:Anggota Team Beruang Muratara Pasang Target di Bawah 1 Jam, Daftar Kategori 10K Sumeks Musi Run 2024

Event Sumeks Musi Run, menurutnya ajang yang sangat tepat untuk menguji batas dirinya sekaligus sarana yang positif bagi generasi muda. Baginya, event lomba lari seperti ini bukan hanya soal pencapaian performa. Tapi juga tentang bagaimana olahraga bisa menjadi gaya hidup sehat yang memotivasi banyak orang. "Musi Run bukan hanya lomba, tapi juga wadah untuk memotivasi generasi muda agar hidup lebih sehat dan berprestasi," tambahnya.

Dengan semangat yang tak kenal lelah, Panji terus berlatih bersama komunitasnya. Selain latihan intensif, dukungan dari teman-teman dan keluarganya menjadi dorongan besar baginya untuk mencapai target yang diinginkan. 

Dia berharap pada event Sumeks Musi Run Seri V Tahun 2024 ini, dirinya bisa tampil maksimal dan meraih waktu terbaik yang dia dambakan. Keikutsertaan Panji dalam event ini, adalah bukti nyata bahwa semangat dan kerja keras dapat membawa seseorang mencapai hal-hal besar.

Panji ingin menginspirasi generasi muda agar berani menetapkan tujuan dan bekerja keras untuk mencapainya. Baik di bidang olahraga maupun dalam kehidupan sehari-hari. "Setiap orang punya batasan, tapi hanya dengan usaha dan latihan kita bisa menembus batas itu. Saya yakin, di Musi Run kali ini, saya bisa memberikan yang terbaik," ucapnya penuh optimisme. 

Mengikuti Sumeks Musi Run Seri V di Kota Palembang nanti, dia akan turun bersama teman-temannya latihan lari di Lubuklinggau. Seperti dengan Briptu Mechel Nuzul Afrizal dari Polres Lubuklinggau, dan Bripda Hadri Rahman dari Polres Muratara.

BACA JUGA:Aipda M Aliudin Pasang Target di Sumeks Musi Run 2024, Bertekad Finis 50 Besar

BACA JUGA: Persiapkan Diri Jelang Sumeks Musi Run 2024, Ikut 10 K Jesica Pasang Target Personal Best di Bawah 1 Jam

Untuk informasi, pendaftaran Sumeks Musi Run 2024 dilakukan secara online melalui situs resmi www.musirun.com.  Start dan finis, rencananya di Jakabaring Sport City (JSC) Palembang, pada 8 Desember 2024. 

Kategori :