Usai Deklarasi Langsung Daftar

Selasa 27 Aug 2024 - 21:31 WIB
Reporter : Adi
Editor : Dede Sumeks

SUMSEL, SUMATERAEKSPRES.ID - Pendaftaran bakal calon bupati wabup dan wali kota-wawako sudah dimulai. Di hari pertama sudah ada sejumlah  balon yang mendaftar.

Di Palembang,  dengan mengendarai sepeda, motor serta mobil listrik, pasangan paslon Yudha Pratomo Mahyudin dan Baharuddinu ke Kantor KPU Kota Palembang.

BACA JUGA:Usai Subuh dan Yasinan Bersama, Yudha-Bahar Gowes ke KPU Palembang. Jadi Pendaftar Pertama

BACA JUGA:Duo Srikandi Palembang, Fitri-Nandri, Siap Daftar ke KPU, Diantar Ribuan Pendukung dan Doa Anak Panti Asuhan

Balon yang diusung Partai Demokrat dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) didampingi simpatisan dan juga kalangan habib. Terlihat juga istri kedua calon dan ibu kandung Yudha Pratomo Mahyudin.

Berkas pendaftaran diterima Ketua KPU Kota Palembang Syawaludin SHI dan keempat komisioner yang lain. 

"Alhamdulillah semua berkas yang sudah kita siapkan dan serahkan ke Ketua KPU Kota Palembang sudah diterima dan dinyatakan lengkap.

Besok (28/8) oleh KPU Kota Palembang, kita juga dipersilakan untuk menjalani pemeriksaan kesehatan," terang Yudha.

Sementara itu, sebelum menuju KPU, rombongan Yudha-Bahar salat Subuh di Masjid Agung Sultan Mahmud Badaruddin Jayo Wikramo dan sarapan pagi di Restoran Martabak HAR di seberang Masjid Agung tersebut.

Istri Yudha Pratomo Mahyudin, dr Ariesti Karmila SpA MKes mendukung penuh apa yang dilakukan suaminya tersebut.

‘’Tentu kita support penuh, karena apa yang dipilih YPM  merupakan pilihan terbaik. Terlebih dengan sosoknya sendiri yang bertanggung jawab, jujur dan pekerja keras serta memiliki semangat dan ambisi untuk lebih maju," ujarnya.

Sementara itu, di wilayah Mura, Linggau, dan Muratara (MLM), paslon juga sudah melakukan pendaftaran ke KPU. 

Di Mura, paslon Hj Ratna Machmud-Suprayitno, menggelar deklarasi di Taman Beregam, Kecamatan Muara Beliti, Kabupaten Musi Rawas, sekitar pukul 10.00 WIB. 

Sejumlah tokoh politik seperti H SN Prana Putra Sohe dan ketua DPC partai politik. ‘’Dalam waktu singkat semua janji politik Hj Ratna Machmud sudah dituntaskan. Banyak prestasi dan beragam pembangunan yang sudah dilaksanakan,’’ katanya.

Di Lubuklinggau, paslon H Rachmad Hidayat dan Rustam Efendi juga melakukan deklarasi di depan Masjid Agung Asalam Kota Lubuklinggau dan langsung mendaftarkan diri ke KPU Kota Lubuklinggau pukul 15.30 WIB.

Kategori :