PALEMBANG - The Fortis, tim dance SMA Ignatius Global School (IGS) Palembang berhasil sabet first place di DBL Dance Competition 2024. Mereka tampil memukau dengan mengangkat tema Rockstar.
Tim dance SMA IGS Palembang ini mampu mengalahkan empat pesaing terdekat pada Best Five DBL Dance Competition 2024 di Honda DBL with Kopi Good Day 2024 South Sumatera.
Pengumuman berlangsung di sela laga Final Honda DBL with Kopi Good Day 2024 South Sumatera di GOR Dempo Jakabaring Sport City (JSC), Sabtu (24/8). “Senang sekali karena dapat membawa pulang trofi juara satu DBL Dance Competition 2024 untuk sekolah kami,” ungkap kapten tim dance SMA IGS Palembang, Ceiza Claricelle Sadikin didampingi wakilnya, Cristania Charisia.
Menurut dia, keikutsertaan tim dance SMA IGS Palembang pada ajang DBL Dance Competition 2024 sudah sejak 2022 lalu. “Tahun lalu kami runner-up, bersyukur sekali tahun ini bisa juara pertama,” katanya.
Ceiza menjelaskan, The Fortis pada tahun ini mengambil tema Rockstar. Dance yang ditampilkan menceritakan soal perjuangan untuk bangkit. Untuk menunjukkan kepada orang lain bahwa diri kita punya value dan bersinar seperti bintang,” beber dia. Keberhasilan ini sekaligus menjadi kado bagi Ceiza dan Cristania karena mereka sudah kelas 12. Tahun ini tahun terakhir bergabung dan berkompetisi di ajang dance tersebut.
Adapun untuk second place/juara kedua DBL Dance Competition 2024 diraih tim dance SMAN 1 Prabumulih. Sedangkan third place/juara 3 diraih tim dance SMA Kusuma Bangsa Palembang. (tin/)