Buah asam kranji dapat membantu untuk menurunkan gula darah dan meningkatkan sensitivitas insulin.
Oleh sebab itu, penderita diabetes disarankan untuk mengonsumsi buah ini.
4. Dapat mengobati diare dan mengatasi masalah pada pencernaan
Diare dan masalah pada pencernaan lainnya akan membuat tubuh merasa tidak nyaman dan lemas.
Tentunya hal ini tidak boleh dibiarkan, karena akan membuat tubuh dehidrasi atau kekurangan cairan.
Buah asam kranji ini dapat membantu untuk mengobati diare dan mengatasi berbagai masalah pada pencernaan.
5. Dapat mengurangi rasa nyeri
Apakah Anda sering mengalami rasa nyeri pada bagian tubuh tertentu?
Jangan khawatir, untuk mengatasinya kalian dapat mengonsumsi buah asam kranji ini.
Kandungan metil salisilat dan geraniol yang ada pada buah ini dapat meredakan rasa nyeri pada bagian tubuh tertentu.
Apalagi jika nyeri yang kamu rasakan sudah berlebihan, kamu bisa mengonsumsi buah ini untuk mengatasinya.
6. Dapat membantu mencegah dan mengobati kolesterol
Kolesterol merupakan salah satu penyakit yang cukup berbahaya, karena dapat memicu timbulnya penyakit lain, diantaranya penyakit jantung.
Dengan mengonsumsi asam kranji, dapat membantu untuk mencegah dan juga mengatasi kolesterol jahat yang ada di dalam tubuh.
Selain makanan sehat, kamu harus menghindari makanan berlemak dan mengonsumsi buah asam kranji ini secara rutin untuk mencegah kolesterol.
BACA JUGA:Ada Jeruk dan Mangga, 5 Buah Segar Ini Sebaiknya Dihindari Saat Sarapan