Polsek Tulung Selapan Ungkap Aksi Pencurian Sarang Walet di Ogan Komering Ilir, Ini Barang Buktinya!

Kamis 01 Aug 2024 - 07:44 WIB
Reporter : Nisa
Editor : Novis

 Setibanya di lokasi pelaku langsung menggali tanah dan membuat terowongan disamping dinding rumah walet,  sampai tembus kedalam menggunakan kayu beriang yang ditemukan di sekitar lokasi.

BACA JUGA:BRI Kembali Dipercaya KSEI Sebagai Bank Pembayaran dan Administrator RDN

BACA JUGA:Teknologi Smart Farming Menekan Dampak Global Warming, Memacu Perekonomian RI

Kemudian ia masuk kedalam rumah walet melalui lubang tersebut dan mencongkel satu persatu sarang burung walet menggunakan obeng dengan penerangan cahaya senter kepala dan kantong plastik sebagai wadahnya. 

Setelah berhasil pelaku pulang dan menyerahkan sarang walet pada istrinya untuk dijual ketempat penampungan di Desa Tulung Selapan Ilir. 

Barang bukti  yang diamankan berupa  satu kantong plastik transparan ukuran sedang berisi sarang walet sebanyak 20 keping besar, satu kantong plastik transparan ukuran kecil berisi sarang walet sebanyak 14 keping kecil. 

BACA JUGA:PAN Usung Finda-Nandriani, Saingi Dewa-Prima dan Yudha-Bahar. Tinggal Tunggu B1.KWK dari Nasdem

BACA JUGA:CPNS Dulu, PPPK Menyusul, Seleksi Ditarget Mulai Agustus 2024 Ini

satu buah  obeng gepeng besar warna merah, satu palu besi warna hijau hitam, satu senter kepala warna gold hitam, satu buah kayu beriang sepanjang  tiga meter yang sudah patah menjadi tiga bagian.

Kategori :