Tindak Pidana Meningkat, Giatkan Patroli Jelang Pilkada

Senin 29 Jul 2024 - 22:13 WIB
Reporter : Andika
Editor : Dede Sumeks

INDRALAYA, SUMATERAEKSPRES.ID  - Jelang pelaksanaan Pilkada di Ogan Ilir, Kapolres Ogan Ilir AKBP Bagus Suryo Wibowo SIK menginstruksikan seluruh jajaran meningkatkan pengamanan. 

"Kita harus menciptakan situasi yang kondusif, terutama menjelang Pilkada serentak di Kabupaten Ogan Ilir," tegasnya saat gelar apel pagi dengan seluruh Pejabat Utama (PjU) dan personel Polres Ogan Ilir, kemarin.  

BACA JUGA:Tiga Polres Gelar Patroli Serentak

BACA JUGA:Operasi Patuh di Sumatera Selatan: Upaya Mewujudkan Lalu Lintas Tertib Menjelang Pilkada Serentak

Dikatakan, hasil Gelar Operasional (GO) Polda Sumsel menunjukkan peningkatan kasus tindak pidana (crime total) di wilayah Polres Ogan Ilir.

‘’Saya instruksikan seluruh jajaran melakukan pemetaan terhadap jam-jam rawan yang sering terjadi tindak pidana dan meningkatkan kegiatan patroli," tegasnya.

Kapolres juga menekankan pentingnya pengawasan dan kontrol para perwira terhadap anggota di fungsi masing-masing. 

"Pastikan tidak ada pelanggaran dalam pelaksanaan tugas kepolisian. Kita harus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat," ujarnya.

Dikatakan, semuanya memiliki tanggung jawab besar dalam menjaga kamtibmas.  ‘’Mari kita bekerja keras dan berkomitmen mewujudkan situasi yang aman dan kondusif," pungkas Kapolres.

Seperti melaksanakan Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD) di Jalan Lintas Timur Km 36, depan Mako Polsek Indralaya mengamankan malam libur akhir pekan.

‘’Sasaran utama pelaku tindak kejahatan seperti curas, curat, dan curanmor, serta penyalahgunaan narkoba, senjata api, senjata tajam, dan tindak pidana lainnya,’’ jelasnya. 

Metode pelaksanaan KRYD meliputi pemeriksaan orang dan barang yang menggunakan kendaraan roda dua dan roda empat yang melintas di sekitar lokasi. 

BACA JUGA:Deteksi Penyimpangan sejak Dini, Jelang Pilkada Serentak

BACA JUGA:Tahapan Pilkada Serentak 2024 Sudah Dimulai, Berikut Jadwal Lengkap yang KPU Rilis!

‘’Selain itu, lakukan pemeriksaan kelengkapan surat kendaraan, serta memberikan imbauan pada pengendara agar berhati-hati dalam bepergian pada malam hari,’’ katanya.

Kategori :