Parkir Sembarangan di Mayor Ruslan III Jadi Penyebab Kemacetan

Sabtu 13 Jul 2024 - 18:02 WIB
Reporter : Agustriawan
Editor : Rian Sumeks

Lahat, Sumateraekspres.id - Pengendara yang melintas di Jalan Mayor Ruslan III mengeluhkan kondisi lalu lintas yang semakin padat dan sempit akibat parkir sembarangan.

Meskipun awalnya diperkirakan ada kemacetan parah, ternyata penyebab utama masalah ini adalah kendaraan yang diparkir secara tidak teratur, menghalangi jalur lalu lintas.

"Saya pikir ini macet, jadi saya menunggu mobil di depan bergerak. Ternyata mobil tersebut parkir hampir setengah badan jalan," ujar Romi, yang sedang mengantar anaknya ke Tepian Ayek Lematang, Sabtu (13/7).

Keluhan serupa juga diungkapkan Tri, pengemudi Toyota Avanza dan warga Manggul Lahat. Ia merasa tidak nyaman saat melintas di jalan satu arah Mayor Ruslan Pasar Lematang.

BACA JUGA: Satgas Saber Pungli Polres Lahat Lakukan Sidak di Pelayanan Publik: Meningkatkan Transparansi dan Kualitas

BACA JUGA:Polres Lahat Berhasil Amankan Senjata Api Illegal Milik Tersangka

Jalan lebar dengan empat lajur tersebut menjadi padat merayap, terutama pada momen-momen tertentu.

"Masalahnya banyak yang parkir sembarangan, banyak yang tidak mau parkir jauh-jauh dan akhirnya memakan badan jalan," keluhnya.

Kondisi ini menyebabkan arus lalu lintas terhambat, terutama pada jam-jam sibuk, sehingga memicu frustrasi di kalangan pengendara dan penduduk setempat.

Beberapa warga mengungkapkan kekecewaan mereka terkait situasi ini dan mendesak tindakan tegas dari pihak berwenang untuk mengatasi masalah parkir yang tidak sesuai aturan.

BACA JUGA:Transformasi Layanan Publik, Bimbingan Teknis PPID Dorong Transparansi dan Efektivitas di Lahat

BACA JUGA:Pilkada Lahat 2024: Siapa Saja Pasangan Calon Potensial? Simak Yuk!

Menurut beberapa pengendara lain, parkir sembarangan ini tidak hanya memperburuk kemacetan, tetapi juga meningkatkan risiko kecelakaan lalu lintas.

Instansi terkait diharapkan segera turun tangan untuk menertibkan parkir di sepanjang jalan tersebut agar situasi lalu lintas dapat kembali lancar dan aman.

Upaya untuk meningkatkan kesadaran pengendara mengenai pentingnya parkir yang rapi dan sesuai aturan juga menjadi langkah penting untuk mencegah masalah serupa di masa depan.

Kategori :