KAYUAGUNG, SUMATERA EKSPRES.ID- Di hari Tasyrik 11 Dzulhijjah 1445 H Panitia Pemotongan Hewan Kurban Masjid Agung Jamik Solihin Kayuagung kembali melakukan pemotongan hewan kurban.
Untuk hari ini Selasa 18 Juni 2023 ada enam ekor sapi dan empat ekor kambing yang disembelih.
Spesialnya petugas jagal yang dikerahkan masjid terbesar di Kayuagung ini sudah langganan sejak mereka sudah mengetahui pekerjaan yang dilakukan saat pelaksanaan pemotongan hewan kurban.
Ketua Pengurus Masjid Agung Jamik Solihin Kayuagung Kabupaten Ogan Komering Ilir,H Hamid Baqi menjelaskan, kalau petugas jagal hewan kurban memang petugas yang sejak lama melakukan pemotongan hewan kurban di sini.*
BACA JUGA:Cedera Hidung Tak Halangi Mbappe Tampil di Euro 2024, Siap Hadapi Belanda dengan Topeng Pelindung!
BACA JUGA:Kurban 3 Sapi dan 6 Kambing: Mengajarkan Anak Makna Berkorban di Al Furqon Palembang!
" Kami sengaja datangkan penjagal yang memang profesional dan hasilnya daging yang dipotong tidak bau,"terangnya.
Nantinya daging ini akan dibagi hingga menjadi 1700 kantong yang bakal diterima oleh para warga seputar Kayuagung yang berhak menerimanya.
Perlakuan di hari kedua ini sama panitia langsung membagikan hewan kurban pada siang nanti.
Setelah semua daging dipotong baik sapi maupun kambing dikumpulkan lalu dimasukkan dalam wadah dan dibagikan ke rumah warga.
Memang tidak terlihat antrean panjang seperti beberapa tahun sebelumnya karena menghindari kerumunan masyarakat yang menunggu di halaman masjid.*
BACA JUGA:Cara Menyimpan Daging di Freezer Agar Tahan Lama Hingga 1 Tahun
BACA JUGA:MilenialRD: Komunitas Anak Muda Palembang Peduli Golput, Ajak Generasi Z Melek Politik!
Kalau dibagikan secara langsung ini lebih tertib. Penerima juga akan tepat sasaran karena panitia sudah mengetahui di wilayahnya masing-masing siapa yang berhak menerimanya.
Ia bersyukur pihaknya sejak lama selalu melakukan pemotongan hewan kurban dari masyarakat maupun sistem arisan ataupun pribadi.