MURATARA,SUMATERAEKSPRES.ID- PT Perusahaan Perkebunan (PP) London Sumatera (Lonsum) Tbk, turut andil dalam pelestarian lingkungan.
Dengan melakukan penanaman pohon penghijauan di areal perkebunan Riam Estate Kecamatan Rawas Ilir Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara), Jumat (31/5/2024) sekira pukul 09.00 WIB.
Kegiatan tersebut dalam rangkaian kunjungan kerja Chief Officer Operation (COO), Edy Haryanto.
Turut hadir Vice President Agronomy South Sumatra, Indra Purnama, Area Agronomy Muara Rupit, Parlaungan Hasibuan, General Service & HS Environment & CSR Palembang, Erwin Bangun dan sejumlah Manager Kebun, Askep dan para Asisten.
BACA JUGA:Kawasan Perkotaan Harus Lakukan Penghijauan, Ini 9 Manfaatnya
BACA JUGA:Gelar Penghijauan hingga Bersih Pasar
"Ini salah satu kegiatan spontanitas yang dilakukan para karyawan Lonsum ikut menjaga ekosistem lingkungan berkelanjutan. Dengan melakukan penanaman pohon penghijauan,"jelas Vice President Agronomy South Sumatra, Indra Purnama.
Adapun penanaman pohon yang dilaksanakan, Kata Indra, merupakan pohon penghijauan jenis buah-buahan.
Seperti pohon durian, mangga, alpukat dan lengkeng.
BACA JUGA:Tiga Kapolres Bersatu untuk Melakukan Aksi Penghijauan
BACA JUGA:Penghijauan Sekaligus Tebar Tanaman Buah
Pohon buah-buahan tersebut nantinya memberikan hasil positif yang sangat berguna tidak hanya bagi karyawan Lonsum tetapi masyarakat sekitar.
"Kita (Lonsum) kegiatan ini selaras dengan pemerintah yang menggalakkan program penghijauan, " ungkapnya.
Karena, pelestarian lingkungan dengan melakukan penanaman pohon penghijauan dan pohon buah-buahan turut memberikan andil besar menjaga ekosistem lingkungan di masa yang akan datang.