PRABUMULIH, SUMATERAEKSPRES.ID - Pasca cuti bersama dan libur panjang lebaran 1445 Hijriyah, Jalan Lingkar Timur Prabumulih kembali dikerjakan. Hal itu diungkap Penjabat Pembuat Komitmen (PPK) 3.3 BBPJN wilayah V Sumsel, Surya Perdana dibincangi saat melakukan peninjauan proyek Jalan Lingkar Timur, Jumat (26/4).
Dijelaskan Surya, Preservasi ruas jalan lingkar Timur Prabumulih, untuk progres fisik mencapai 85,8 persen. "Kemarin ada libur panjang dan libur lebaran, sehingga para pekerja juga baru minggu-minggu ini baru mulai berdatangan secara bertahap ke lokasi. Jadi memang untuk Bulan April ini memang belum signifikan," sebutnya.
BACA JUGA:Pasca Libur Lebaran, Jalan Lingkar Prabumulih Berangsur Mulus
BACA JUGA:Akses Jalan Poros Longsor 10 Meter
Kendati demikian, pria bertubuh tinggi itu menegaskan, kalau sudah lengkap semua, maka pekerja harus lembur untuk mengejar ketertinggalan. "Mulai Sabtu, Minggu atau Senin di Tugu Nanas juga sudah mulai kerja," tegasnya.
Tak hanya itu saja, Surya juga menegaskan pihaknya mendatangkan dua mesin sekaligus. "Pengerjaan dari Polsek Prabumulih Timur menuju Tugu Tani tetap jalan dan dari Tugu Nanas kearah Polsek Prabumulih Timur juga ada pekerjaan juga. Jadi ada dua alat bor untuk mengejar target fisik di lapangan," bebernya.
Masih kata Surya, pengerjaan mulai dari Polsek Prabumulih Timur-Tugu Nanas sepanjang 17 km di sebelah kanan. Sementara, untuk pengerjaan di sebelah kiri sistem spot-spot dengan panjang lebih-kurang 5 km.
BACA JUGA:Jalan Poros Mulai Diperbaiki Sementara
BACA JUGA:Waspadai Melintas Jalan Poros
"Untuk mengejar itu semua sampai akhir tahun, kita harus menambah alat dan menambah tenaga harus dilipatgandakan agar cepat selesai," tegasnya mengaku dengan menggunakan dua mesin maka progres perbulan nya bisa bertambah.
Sepri, salah-satu pengendara yang melintas dari Jalan Lingkar Timur mengaku, dengan kondisi jalan yang sudah banyak mulus, dia sering melintas di jalan tersebut. "Alhamdulillah jalan lingkar sekarang sudah bagus, jadi sering lewat sini. Semoga jalan nya tidak cepat rusak," tutupnya. (chy)