Tes CPNS-PPPK Akhir Juni, Untuk Instansi Pusat, Mei Umumkan Rekrutmen

Kamis 21 Mar 2024 - 22:38 WIB
Reporter : Tommy
Editor : Edi Sumeks

Dengan formasi dalam jumlah besar tersebut diperoleh maka peluang sumber daya manusia (SDM) di Muba untuk menjadi pegawai lebih besar. "Semoga nanti proses penerimaan dan seleksinya bisa berjalan lancar sesuai yang diharapkan bersama," tandasnya. 

Sebelumnya, pemerintah kabupaten/kota di Sumsel plus provinsi telah mengusulkan kebutuhan CPNS dan PPPK 2024.  Seluruh usulan tersebut disetujui. Secara total, se-Sumsel dapat sekitar 50 ribu formasi dari KemenPANRB.

BACA JUGA:Jadwal Penerimaan CPNS 2024, Menpan RB Ungkap di Istana Presiden, Catat Waktu dan Dokumen yang Diperlukan

BACA JUGA:PEMBERITAHUAN: Nilai Tes SKD CPNS 2023 Bisa Dipakai Lagi Pada Tes 2024, Simak Caranya!

Persetujuan formasi diserahkan MenPANRB kepada semua daerah pada acara rakor secara nasional 14 Maret lalu.  Di Sumsel, ada sejumlah daerah yang bakal banyak menerima CPNS dan PPPK pada tahun ini.

Selain Muba dengan 8.205 formasi, Muara Enim dapat 7.920 formasi, Lahat 6.561 formasi, Palembang 6.211 formasi, Pemprov Sumsel 6.138 formasi, dan Banyuasin 5.551 formasi.  Lalu, Prabumulih 2.947 formasi, OKU Timur 1.700 formasi dan Ogan Ilir 1.442 formasi. Sedangkan selebihnya masing-masing tak sampai 1.000 formasi. Seperti Empat Lawang 500, Pagaralam 900, Mura 239, Muratara 300, Lubuk Linggau 264, serta OKU hanya 900. (kur)

 

Kategori :