Duga Penggelembungan Suara 33 TPS, Suara C1 Plano Berubah dalam D Hasil, Caleg Laporkan Rekan Sedapil

Kamis 29 Feb 2024 - 21:52 WIB
Reporter : Dudun
Editor : Edi Sumeks

Menurut Andika  pihaknya juga masih menunggu perkembangan dari KPU OKU Selatan. Anggota Bawaslu Sumsel Koordinator Divisi Pencegahan, Partisipasi Masyarakat, dan Hubungan Masyarakat,  Dra Massuryati  mengatakan, belum dilaksanakan rekomendasi Bawaslu mungkin karena KPU OKU Selatan masih minta petunjuk KPU Sumsel.

Massuryati berharap dalam beberapa hari ke depan rekomendasi Bawaslu Sumsel ditindaklanjuti oleh KPU OKU Selatan. “Karena yang terjadi itu indikasinya dilakukan badan ad hock tingkat TPS. Yang menulis C hasil itu adalah rekan-rekan KPPS bukan KPU, “ katanya.

 Terpisah, Kasubag SDM dan Data KPU OKUS, Fadillah Mersyad, menyatakan untuk pelaksanaan penghitungan suara ulang  pihaknya masih berkoordinasi dengan KPU Sumsel. (iol/)

 

Kategori :