PENGUMUMAN: Penghentian Distribusi Air Bersih hingga 29 Februari Bagi 9500 Pelanggan Palembang,Catat Lokasinya

Selasa 27 Feb 2024 - 11:37 WIB
Reporter : Agustina
Editor : Rian Sumeks

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Perumda Tirta Musi bersiap melaksanakan pemeliharaan mendesak pada Instalasi Pengolahan Air (IPA) Borang guna meningkatkan kualitas pelayanan.

Direktur Teknik Perumda Tirta Musi, M Azharuddin, mengungkapkan bahwa kegiatan ini akan berlangsung pada Kamis, 29 Februari 2024, dimulai pukul 08.00 WIB hingga selesai.

Diperkirakan sebanyak 9.500 pelanggan akan terdampak langsung oleh pemadaman sementara aliran air bersih.

Menurut Azharuddin, pemeliharaan ini merupakan langkah yang diperlukan untuk memastikan kelancaran sistem produksi air bersih di wilayah Palembang.

"Kami berupaya meminimalkan gangguan yang mungkin terjadi selama proses pemeliharaan ini berlangsung," ujarnya kepada media.

BACA JUGA:Air Bersih PDAM Way Komering Keruh, Warga Pakai Air Galon untuk Masak

BACA JUGA:Manunggal Air TNI Sisir Wilayah Sulit Air, Bnangun 112 Sumur Bor Air Bersih

Wilayah yang diperkirakan akan terdampak mencakup 22 lokasi, termasuk beberapa kompleks perumahan dan kawasan industri di sekitar Palembang.

Di antaranya adalah Jalan Jepang, PT SIG, Perum RSS A, dan Jalan Sematang Borang.

Selain itu, kompleks seperti Sako 1 & 3, Sangkuriang, Griya Sejahtera, Terminal, serta beberapa jalan utama seperti Jalan Siaran dan Jalan Bakung juga akan terpengaruh.

Rinciannnya :

Jalan Jepang,

PT SIG,

Perum RSS A,

Jl. Sematang Borang,

Kategori :