UTBK SNBT 2025 Dimulai! Ini Jumlah Peserta yang Bakal Dinyatakan Gagal Lulus Ujian
Hanya seperempat peserta UTBK SNBT 2025 yang akan lolos, sisanya harus siap hadapi kenyataan pahit. Foto: alfery/sumateraekspres.id--
SUMATERAEKSPRES.ID - Tahun ajaran baru sudah di depan mata, dan salah satu gerbang penting menuju perguruan tinggi negeri resmi dibuka.
Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK SNBT) 2025 telah dimulai serentak di berbagai pusat ujian di seluruh Indonesia.
Ribuan peserta tampak antusias hadir sejak pagi hari, berharap bisa meraih hasil terbaik demi bisa melanjutkan studi di kampus impian. Namun, di balik semangat itu, tersimpan kenyataan pahit: tidak semua akan berhasil.
Persaingan Ketat, Kuota Terbatas
Menurut data terakhir, tercatat sebanyak 829.199 orang telah mendaftarkan diri sebagai peserta Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK SNBT) untuk masuk ke perguruan tinggi negeri (PTN). Angka ini mengalami peningkatan sekitar 7% dibandingkan tahun sebelumnya.
BACA JUGA:33 Tata Tertib Saat Pelaksanaan UTBK SNBT, Peserta Wajib Tahu, Tak Patuh Auto Gugur
Namun, daya tampung yang tersedia hanya sekitar 259.564 kursi. Dengan demikian, sekitar 569.635 peserta diprediksi tidak akan berhasil lolos dalam proses seleksi tahun ini.
Statistik ini bukanlah hal baru. Dalam beberapa tahun terakhir, seleksi masuk perguruan tinggi negeri melalui UTBK SNBT memang selalu dikenal dengan tingkat persaingan yang tinggi.
Dengan jumlah peminat yang terus meningkat, sementara kapasitas penerimaan terbatas, hanya peserta dengan nilai terbaik dan strategi yang tepat yang berpeluang besar untuk lolos.
BACA JUGA:PENGUMUMAN: Inilah 161 Kampus Terakreditasi Unggul per April 2025, Cek PTN Pilihanmu di UTBK SNBT
BACA JUGA:Ini Dia! 8 Strategi Ampuh Lulus UTBK SNBT 2025 dengan Nilai Sempurna dan Jurusan Favorit
Faktor Penyebab Kegagalan Peserta
Ada berbagai faktor yang menyebabkan peserta gagal dalam UTBK SNBT. Salah satunya adalah kurangnya persiapan.
Meski waktu belajar cukup panjang sejak awal tahun, masih banyak peserta yang belum memahami tipe soal UTBK secara mendalam.
