EMPAT LAWANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Video viral yang diunggah oleh akun Edo Tula di media sosial Facebook pada hari pencoblosan 14 Februari 2024 banyak dikomentari netizen dengan berbagai respon negatif maupun positif kepada petugas maupun kepada pemilik akun tersebut.
Ada 3 video yang diunggah oleh akun Edo Tula yang diketahui bernama Edo Melki yang juga merupakan Caleg DPRD Kabupaten Empat Lawang dari Partai PAN nomor urut 5, dapil 4 Kecamatan Pendopo.
“Ini TPS 5 Desa Lubuk Layang Kecamatan Pendopo, kita kinaki kotako, kalo la ado isi acara belum dimulai. Surat suara kabupaten. La sudah ada isinya belum dicoblos. Ini panitia-panitianyo," ujar Edo di video tersebut.
Sedangkan pada video kedua Edo Tula protes dan mempertanyalan mengapa sudah ada surat suara di dalam kotak suara.
BACA JUGA:Ini Dia Perolehan Suara dari Masing-Masing Paslon, Ganjar-Mahfud Kalah di TPS Bu Mega?
BACA JUGA: Lagi Perhitungan Suara di TPS, Rumah Anggota KPPS Hangus Terbakar, Beruntung Ibu Mertuanya Selamat
“Bongkar. Ininah la ado isinyo. Aku dewek yang nyalon, aku dewek yang ininah (ngeceknya). Ini di TPS 3. Nah ini anggota-anggotanyo," isi tayangan di video kedua.
Sedangkan video ketiga, hanya merekam situasi TPS saja.
"TPS 6 Desa Lubuk Layang payo ikut aku. Acara belum dimulai. TPS 6," isi cuplikan video tersebut.
Sebelumnya beberapa kali sempat meminta konfirmasi dari pihak Bawaslu Kabupaten Empat Lawang.
BACA JUGA:UNIKNYA, TPS ini Kenakan Busana Tradisional dan Bendera Merah Putih
BACA JUGA:Viral! TPS 11 Bukit Baru, Jam 10.15 Belum Mulai Nyoblos, Ini Faktanya
Namun tidak ada jawaban baik dari Ketua maupun Komisionernya.
Tadi, hari Kamis (15/2/2024) awak media mendatangi Kantor Bawaslu Kabupaten Empat Lawang untuk konfirmasi.
Kominisoner Bawaslu Empat Lawang Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran Dan Penyelesaian Sengketa (P3S), Ahmad Patria Arsasi mewakili Ketua Bawaslu Empat Lawang, Rodi Karnain memberikan keterangan terkait video yang sempat viral tersebut.