SUMATERAEKSPRES.ID - KETUA DPD Persaudaraan 98 Provinsi Sumsel, DD Shineba SH menegaskan tekadnya menjadikan Sumsel sebagai barometer dan trendsetter.
Hal ini berkaca kemenangan yang diraih Prabowo-Sandiaga Uno di Pilpres 2019. Mereka menang diatas 60 persen di Sumsel.
''Segenap elemen aktivis 98 di Sumsel berkomitmen melanjutkan perjuangan reformasi agar seluruh rakyat Indonesia bisa mencapai kesejahteraan.
BACA JUGA:Dinamika Politik Pilpres 2024, Pergeseran Pemilih dan Keuntungan 'Jokowi Effect' bagi Prabowo-Gibran
BACA JUGA:JSI Berkhidmat untuk Indonesia Maju, Marzuki Alie Minta Kontestasi Pilpres 2024 Tanpa Gaduh
Untuk mewujudkan itu butuh sosok tegas dan didampingi generasi milenial itu yang ada pada pasangan Prabowo-Gibran," tegas DD Shineba didampingi Sekretaris dan Bendahara DPD Persaudaraan 98, Riza Toni Siahaan dan Shofhuan Yusfiansyah,SH.
Selain diisi dedengkot aktivis 98 di Sumsel seperti Dhaby Gumaira,SH,MH, Pergerakan 98 di Sumsel turut pula didukung oleh LPP Nahdat Ulama (NU) Sumsel, elemen mahasiswa serta perhimpunan petani dan nelayan di Sumsel. (adv/kms)