PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES ID - Liverpool harus bersiap-siap kehilangan gelandang Alexis Mac Allister. Pemain asal Argentina itu mengalami cedera saat membela The Reds di babak perempat final Piala Carabao saat timnya menghadapi West Ham United Rabu dini hari kemarin.
Kondisi tersebut membuat pelatih Juergen Klopp sempat was-was. Itu karena Liverpool akan menghadapi laga krusial pada lanjutan Liga Premier Inggris menghadapi Arsenal akhir pekan nanti. Laga ini menjadi kesempatan bagi Liverpool untuk kembali ke puncak klasemen sementara Liga Inggris sekaligus menggeser Arsenal.
Cedera yang dialami Allister menambah panjang daftar pemain Liverpool yang cedera. Sebelumnya tim yang bermarkas di Stadion Anfield ini sudah kehilangan Ryan Gravenberch, Diogo Jota dan Ben Doak.
BACA JUGA:Real Madrid Makin Berat, Kini Hadapi Ujian Badai Krisis Bek
BACA JUGA:Bellingham Sabar layani Foto Selfie Bersama Fans
Pep Ljinders Asisten manager Liverpool mengatakan kehilangan Allister sungguh sangat mengganggu keseimbangan timnya. Apalagi mereka akan menghadapi tamu yang cukup kuat, Arsenal pada akhir pekan nanti. “Alexis Mac Allister kemungkinan akan sembuh bulan Januari 2024 mendatang,” ucap Pep Ljinders.
“Kondisi Mac Allister sudah membaik dan tidak ada keluhan merasa sakit lagi. Itu kabar baik yang kami terima. Padahal kami sempat khawatir kondisi Allister saat mengalami cedera. Semoga kesembuhan Allister lebih cepat dan bisa kembali bermain bersama tim lagi,” harap Pep Ljinders.
Pemain yang sukses membawa timnas Argentina meraih gelar juara Piala Dunia Qatar 2022 ini juga pernah mengalami cedera lutut ringan. Cedera itu dialami oleh Mac Allister saat dirinya bermain menghadapi Sheffield United awal bulan ini. Namun cedera tersebut tidak begitu parah.
Seusai pertandingan, pelatih Liverpool Juergen Klopp langsung mengecek kondisi cedera yang dialami Mac Allister agak cukup serius dari prakiraan sebelumnya. Namun tidak separah yang dialami oleh Ben Doak.
Pemain asal Skotlandia itu mengalami cedera luka robek di bagian Meniskus dan harus menjalani operasi. Doak mengalami cedera saat tampil Bersama tim Liverpool U-21 menghadapi Chelsea U-21 Minggu lalu.
BACA JUGA:Mulai Botak, Mantan Bek MU Rio Ferdinand Transplan Rambut
BACA JUGA:Sebelum Natal, Sir Ratcliffe Ambil Alih Pengelolaan MU
“Kabar baiknya cedera yang dialami Gravenberch dan Jota akan segera sembuh. Gravenberch tidak mengalami cedera hamstring serius setelah melihat hasil scan. Gravenberch terpaksa ditarik keluar lapangan setelah mengalami cedera saat menghadapi Manchester United akhir pekan lalu,” ungkap Ljinders.
Mac Allister memang menjadi nyawa bagi lini tengah Liverpool. Bersama Wataru Endo, Ryan Gravenberch, Dominik Szoboszlai, dan Elliot menjadi tulang punggung di lini tengah. Sejauh ini Mac Allister sudah 14 kali bermain di Liga Inggris dan berhasil mencetak 1 gol. (*)