KPK OTT Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba, Terkait Dugaan Suap Jual Beli Jabatan dan Proyek

Selasa 19 Dec 2023 - 09:18 WIB
Reporter : Andre Jedor
Editor : Andre Jedor

BACA JUGA:Update Harga Emas di Butik Antam Palembang, Selasa 19 Desember 2023

BACA JUGA:Jangan Ketinggalan, Beasiswa Fulbright Masih Dibuka Hingga 15 Februari 2024, Yuk Daftar!

Dia menghabiskan masa-masa pendidikannya di Yayasan Al-Khairat di Palu, Sulawesi Tengah.

Ia menjalani pendidikan di Madrasah Diniyah Awaliyah (MDA) Al-Khairat hingga ke jenjang SMA di Madrasah Mualimin Al-Khairat. 

Setelah itu, ia melanjutkan studi di pendidikan tinggi Fakultas Dakwah Universitas Islam Madinah.

Ia kembali ke Indonesia dan mengabdi di Yayasan Al-Khairat sebagai Kepala Inspeksi. Ia juga mendirikan sekolah-sekolah di Maluku Utara hingga Papua.

Abdul Gani Kasuba juga sempat menjabat sebagai Wakil Ketua Majelis Ulama Maluku Utara pada 1994-1999.

BACA JUGA:Polisi Pastikan Oppa Korea Bunuh Petugas Rudenim Imigrasi dengan Keji, Bukan Bunuh Diri

BACA JUGA:Pengaruh Minuman Alkohol, Bikin Perilaku Agresif Oppa Korea Bunuh Petugas Rudenim,

Kariernya di dunia politik dimulai pada 2004, di mana PKS mengajaknya untuk ikut pemilihan legislatif. Ia pun terpilih sebagai anggota DPR RI.

Setahun berselang, ia pun terpilih menjadi Wakil Gubernur Maluku Utara mendampingi Thaib Armaiyn. 

Pada Pilkada 2013, Abdul Gani Kasuba terpilih sebagai Gubernur Maluku Utara, didampingi oleh Natsir Thaib sebagai wakilnya. Ia menjabat untuk periode 2014-2019.

Pada Pilkada selanjutnya, Gani sebagai petahana resmi berpasangan dengan mantan Bupati Halmahera Tengah Al Yasin Ali. 

Keduanya dinyatakan terpilih usai Mahkamah Konstitusi (MK) memutuskan hasil perselisihan hasil Pilkada. Keduanya menjabat untuk periode 2019-2024. (*/air)

 

Kategori :