PALEMBANG, SUMATERAEKSPRESID - Pemilihan kiper terbaik FIFA 2023 sudah mengerucuk menjadi tiga nominasi. Tiga kiper tersebut adalah Yassine Bounou (Maroko), Thibaut Courtois (Belgia) dan Ederson (Brasil).
Kiper tersebut punya kontribusi besar terhadap prestasi negara atau klub yang mereka bela selama periode 19 Desember 2022 hingga 20 Agustus 2023.
Pengumuman pemenang Kiper Terbaik FIFA 2023 akan dilaksanakan di London tanggal 15 Januari 2024 mendatang.
Pemilihan Kiper terbaik FIFA 2023 ini berdasarkan hasil panel dari voting dari juri internasional yang terdiri dari pelatih timnas, kapten timnas, jurnalis olahraga, dan supporter yang memilih di website FIFA.
BACA JUGA:Hindari Lawan Berat, Inter Milan dan Real Sociedad Berebut Juara Grup
BACA JUGA:Waduh, Manchester United Pusing Cari Striker Hebat
Tiga kiper yang terpilih punya track rekor bagus selama setahun terakhir. Mari kita lihat catatan prestasi ketiga kiper tersebut:
Yassine Bounou (Maroko)
Kiper utama timnas Maroko punya catatan apik bersama timnas Maroko dan klu Sevilla. Bersama Sevilla, Bounou berhasil mengantarkan timnya meraih gelar juara Piala Europa tahun lalu. Sevilla berhasil mengalahkan AS Roma lewat adu penanti skor 4-1.
Di level Timnas, Bounou tampil lebih mentereng di Piala Dunia 2022, Bounou berhasil membawa timnya lolos ke babak perempat final setelah menyingkirkan Spanyol lewat adu penalti.
Namun sayang, timnas Maroko tersingkir di babak semifinal setelah kalah dari Prancis.
Kiper berusia 32 tahun ini juga berhasil masuk sebagai pemain impian tim Europa League musim ini. Namun pemain kelahiran Montreal, Kanada ini Bounou memutuskan pindah pada bursa transfer musim panas lalu ke klub kaya Arab Saudi, Al Hilal untuk mendapatkan tantangan berdi akhir karirnya.
Thibaut Courtois (Belgia)
Kiper Thibaut Courtois punya reputasi hebat Bersama klubnya Real Madrid. Dia juga termasuk kiper punya kemampuan luar biasa di bawah mistar gawang. Bersama Real Madrid dirinya membantu membawa Madrid meraih gelar juara Copa del Rey. Gelar tersebut menjadi gelar ke-20 bagi klub ibukota tersebut.
Di timnas Belgia, Thibaut Courtois juga menjadi satu-satunya pemain yang berhasil mencapai 100 caps. Atas prestasi tersebut, Courtois masuk ke dalam walk of fame timnas Belgia.