Gunakan Tumpang Sari

Rabu 22 Nov 2023 - 21:16 WIB
Reporter : Abdul Khalid
Editor : Dede Sumeks

MARTAPURA - Lahan yang dulunya kosong atau tak termanfaatkan, kini melalui program GSMP lahan bisa dimanfaatkan. Sejumlah kegiatan positif dilakukan di lahan pekarangan. Mulai dari menanam sayuran, buah-buahan hingga bumbu dapur. 

''Kami memanfaatkan pekarangan rumah dengan menanam beragam sayur-sayuran,'' ujar Sukarno, warga Desa Karang Binangun II, Kecamatan Belitang Madang Raya (BMR), OKU Timur. 

Sukarno memilih jenis sayuran sawi. Tanaman penuh vitamin ini ditanam di samping rumahnya dengan sistem tumpang sari. ''Untuk tanaman sawi sudah puluhan kali panen,'' ujarnya.

Saat panen, tanaman sawi ini selain untuk konsumsi keluarga, dirinya membagikan sawi ini ke tetangganya.

''Rasanya ada yang beda saat kita melakukan panen dari hasil jerih payah kita sendiri dan juga kita bagikan ke tetangga tentunya ini dapat meningkatkan silaturahmi,'' jelasnya. 

Sukarno mengakui, pemanfaatan lahan memberikan manfaat yang luar biasa. Sukarno yang selama ini memang hidup serba kekurangan dari segi ekonomi, sangat terbantu. 

‘’Paling tidak dengan memanfaatkan lahan pekarangan kebutuhan sehari-hari kita sudah terpenuhi," ungkapnya. (lid/)

Kategori :

Terkait

Kamis 17 Oct 2024 - 22:15 WIB

Poktan Jaya Bersama Panen Timun

Kamis 17 Oct 2024 - 22:12 WIB

250 KPM Terima Bantuan Desa Rawan Pangan

Kamis 18 Jul 2024 - 21:47 WIB

Kembali Bagikan Bibit Sayuran