Mau Nikmati Wisata Air, Ayo datang ke Desa Talang Aur

Kamis 09 Nov 2023 - 19:08 WIB
Reporter : Irvan Bahri
Editor : Irvan Bahri

Berbatasan dengan Desa Muara Penimbung Ulu sebelah utara, Desa Penimbung Ilir sebelah barat, Desa Tunas Aur sebelah timur dan Desa Ulak Banding sebelah selatan.

“Dulu  kalau mau ke desa kami harus lewat Sungai Ogan melalui perahu, tongkang, speadboat serta getek. Namun kini akses jalan sudah bisa ditempuh melalui darat,” tuturnya.

BACA JUGA:Destinasi Wisata Bukit Layang di Desa Bukit Ulu, Kecamatan Karang Jaya, Muratara Pertahankan Ragam Budaya

BACA JUGA:Destinasi Wisata Danau Rayo di Muratara Hadirkan Sapta Pesona Keindahan Taman

Ia juga mengatakan Desa Talang Aur memiliki 6 dusun dengan jumlah  penduduk sebanyak 1.878 jiwa.

Asisten II Setkab Ogan Ilir, Drs Nursamsu Alamsyah MM mengatakan, Desa Talang Aur punya sejarah panjang.

Sehingga memiliki banyak keunggulan yang perlu dilestarikan dan dikembangkan guna meningkatkan pendapatan asli warganya.

“Wisata tidak lengkap kalau tidak didukung dengan UMKM. Sehingga keduanya harus bergandengan dalam upaya meningkatkan kepariwisataan dan memajukan desa tersebut,” jelasnya.

BACA JUGA:Pesona yang Memukau, Berikut 3 Destinasi Wisata Legendaris di Palembang

BACA JUGA:Kelenteng Wie Leng Keng Bisa Jadi Wisata Religi

Karena itu, desa Talang Aur harus maju dan berkembang. Sehingga bisa menjadi icon dan mengangkat nama desa tersebut.

Barlin Akbar ST, tim penilaian anugerah pesona desa wisata Sumsel 2023 mengatakan pihaknya telah melakukan survei ke lokasi tersebut guna memberikan penilaian dan pemaparan di hadap dewan juri.

“Mengenai penilaian tergantung keputusan dewan juri. Kami sudah melihat langsung dan memastikan kondisi desa tersebut,” pungkasnya. (irf)   


Kategori :