SUMATERAEKSPRES.ID - Meski nama Gibran Rakabuming makin kencang disebut jadi pendamping Prabowo, tapi nama bakal cawapres Koalisi Indonesia Maju belum juga diumumkan.
Informasinya, Prabowo bakal mendeklarasikan cawapresnya, Minggu (22/10), setelah Rapimnas Partai Golkar.
Prabowo mengatakan, nama bakal cawapres akan dibahas dalam Rapimnas Golkar, Sabtu (21/10). Hal itu disampaikan Ketua Umum Gerindra itu saat menghadiri syukuran HUT ke-59 Partai Golkar di DPP Partai Golkar, kemarin.
Namun Prabowo tidak mengklarifikasi benar-tidaknya informasi yang mengatakan kalau dia akan menggandeng Gibran sebagai bakal cawapres.
Prabowo hanya mengatakan akan mendaftarkan diri di KPU minggu depan. "Minggu depan kita sudah pendaftaran. Bukan hari Minggu, minggu depan," kata tegasnya.
BACA JUGA:Megawati Resmi Umumkan Mahfud MD Jadi Bakal Cawapres Ganjar, Tinggal Nunggu Prabowo Nih
BACA JUGA:Gibran Lewati 1 Tahapan Jadi Bakal Cawapres Prabowo, Tinggal 2 Tahapan Lagi
Informasi dari petinggi salah satu partai Koalisi Indonesia Maju, berkas pendaftaran capres dan cawapres ke KPU telah disiapkan. "Sudah siap," ucapnya.
Gibran sendiri sudah menuju Jakarta. Terbang dari Bandara Internasional Ahmad Yani sekitar pukul 16.50 WIB
Gibran terbang naik Batik Air dengan nomor IS 7558, mendarat di Bandara Halim Perdanakusuma Jakarta. “Mas Wali hari ini ke Jakarta. Betul,” ujar Ketua DPC Partai Gerindra Solo, Ardianto Kuswinarno. Hanya saja, dia mengaku belum tahu apa kegiatan Gibran di Jakarta.
Muncul isu lain. Gibran akan pindah dari PDIP dan bergabung dengan Partai Golkar. Tepatnya menjadi Ketua Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI), organisasi sayap partai Golkar dulu.
Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto mengatakan pihaknya sudah berkomunikasi dengan Gibran, soal peluang menjadi kader Golkar.
BACA JUGA:Usai Tinggalkan Anies, Demokrat Segera Merapat ke Prabowo
BACA JUGA:Ucapkan Ultah, Anies Baswedan Pesan Ini kepada Prabowo Subianto
Namun, Airlangga tidak mengungkapkan rencana partainya dan Gibran ke depan. "Komunikasi sudah ada. Mengenai kegiatan apa lanjutannya, ditunggu saja," imbuh dia,