PALEMBANG - Sedikit demi sedikit akar permasalahan cekcok yang berujung pada tindak penganiayaan terhadap empat pemuda pengunjung Selebriti Entertainment Centre terkuak. Sempat ditepis korban Ilham, akhirnya pemicu insiden berdarah ini adalah soal rebutan cewek. "Memang benar, pacar salah seorang terduga pelaku dibawa oleh korban. Saling rebutan cewek di parkiran," ungkap humas Selebriti Entertainment Centre, Dedy, beberapa saat lalu.
Dedy tak menampik jika korban merupakan pengunjungTempat Hiburan Malam (THM) tersebut. Sedangkan, terduga pelaku dan komplotannya bukanlah pengunjung, tapi memang telah mengintai dan menunggui korban di parkiran. Baca Juga : Rebutan LC, Tiga Warga OKI Luka Bacok "Saat kejadian hanya ada empat petugas keamanan yang berjaga, mereka berusaha mendamaikan tapi tak digublis. Makanya tidak benar juga jika ada yang mengatakan petugas keamanan kami cuek," bebernya. Insiden berdarah terjadi di Selebriti Lounge and Cafe di Jl Veteran pada 21 Desember 2023 silam. Dan sayangnya luput dari pantauan dan pemberitaan. Rekaman CCTV insiden inipun baru diviralkan pada Rabu (18/1) malam. Insiden ini mengakibatkan empat korban mengalami luka-luka dan telah menjalani perawatan di rumah sakit. Di sisi lain, terduga pelaku yang diperkirakan berjumlah lebih dari 10 orang telah dikejar dan ada sebagian yang telah diringkus unit pidum Satreskrim Polrestabes Palembang dipimpin Kanit Pidum, AKP Robert P Sihombing,SH hingga ke Pulau Jawa. Baca Juga : Tiga Kali Mangkir, Selebgram Alnaura Bakal Dijemput Paksa Kasatreskrim Polrestabes Palembang, AKBP Harris Dinzah,SIK,MH membenarkan terkait penangkapan terduga pelaku. "Benar, nanti akan kita rilis besok di Polrestabes Palembang," sebut Harris saat dikonfirmasi beberapa saat yang lalu. Sementara itu, pengakuan salah seorang korban, Ilham (23) kronologis awalnya saat dia bersama sejumlah temannya baru saja hendak keluar dari dalam tempat hiburan malam tersebut dini hari. Tiba-tiba dirinya dikejutkan oleh suara ribut-ribut di dalam parkiran yang ternyata temannya Rico (23) yang juga mengalami luka akibat sabetan parang ribut mulut dengan beberapa orang. Melihat cekcok mulut itu, Ilham pun langsung memarkirkan kendaraanya dan turun. Belum sempat bertanya tiba-tiba para terduga pelaku mengeluarkan senjata tajam dari balik pinggang dan menyerang secara membabi buta ke arah Ilham dan rekan-rekannya. Karena tak menduga akan mengalami serangan, tiga orang termasuk Ilham, Rico dan Oka (24) mengalami luka sabetan senjata tajam. Ilham mengalami luka sabetan parang di pergelangan tangan kiri, pun halnya dengan Oka yang juga mengalami luka di bagian jari kelingking kiri sampai putus serta Rico yang mengalami luka bacok di bagian kepala. Baca Juga : Selebrasi Begal Live Facebook "Mereka jumlahnya sekitar sepuluh orang, ada yang naik mobil ada pula yang naik sepeda motor. Sempat dikejar oleh petugas keamanan dan anggota PM tapi pelaku sudah keburu kabur dari lokasi kejadian," sebut Ilham yang mengaku saat ini dia dan kedua rekannya kondisinya telah berangsur-angsur membaik. Pemicu dari insiden simpang siur, dari informasi yang didapatkan karena saling rebutan Ladies Companion (LC) yang sebelumnya sempat di booking oleh salah satu kelompok. Namun, hal itu dibantah Ilham yang menyebut tidak ada hal itu. Baca Juga : Tempat Karaoke Favorit di Palembang, Biaya Wanita Pendampingnya Segini.. "Saat itu kami cuma mau cari hiburan, cuma selanangan Bae. Dak katek ceweknyo," elak Ilham saat dikonfirmasi melalui sambungan ponsel. "Kami dak kenal sama pelaku tapi sepertinya mereka orang Palembang," ungkap Ilham yang mengaku tinggal Kayuagung, OKi namun kerja di Sungai Baung ini.(kms)
Kategori :