Pabrik Kerupuk di Betung Terbakar Akibat Bekas Kayu Bakar yang Belum Padam BANYUASIN, SUMATERAEKSPRES.ID - Pabrik kerupuk skala kecil yang terletak di sebelah pesantren Al Fatah Desa Plajaraya 2, Kecamatan Betung, mengalami kebakaran pada Sabtu (8/7) dinihari sekitar pukul 01.48 WIB. Dugaan kebakaran terjadi karena bekas kayu bakar penggorengan kerupuk yang belum sepenuhnya padam. Meskipun kejadian ini tidak menimbulkan korban jiwa, namun kerugian materi yang korban alami mencapai Rp 40 juta rupiah. Ilyas, pemilik pabrik kerupuk, pertama kali mengetahui adanya api tersebut pada Sabtu dinihari.
BACA JUGA : Berkarir di Pemerintahan: Lowongan Kerja Menjanjikan di Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian. Gaji Rp6,5 Juta Per Bulan. Ini Posisi dan Persyaratannya!Ia segera memberikan peringatan kebakaran di sekitar tempat kejadian. Setelah mendengar teriakan Ilyas, warga sekitar bangun dan berusaha memadamkan api dengan alat yang ada. Sementara itu, kejadian ini warga laporkan kepada petugas pemadam kebakaran Kabupaten Banyuasin.
Kategori :