https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Tunjukkan Kreativitasmu! Ikuti Kompetisi BI 2024 dan Raih Hadiah Rp 400 Juta

Bank Indonesia Kembali Gelar Kompetisi Kreatif: Cinta, Bangga, dan Paham Rupiah 2024-Foto: Bank Indonesia-

JAKARTA, SUMATERAEKSPRES.ID - Bank Indonesia kembali hadir dengan kompetisi kreatif tahunan yang mengajak masyarakat untuk menyalurkan ide dan cerita menarik bertemakan "Cinta, Bangga, dan Paham Rupiah".

Mengusung tema besar "Rupiah Berdaulat, Rupiah Berjaya", ajang ini membuka kesempatan bagi siapa saja untuk berkontribusi dalam meningkatkan kesadaran tentang peran Rupiah.

Lewat karya-karya inspiratif, diharapkan pesan penting mengenai cinta dan kebanggaan pada mata uang Indonesia dapat tersebar luas.

BACA JUGA:Heboh! Ikan Tapah Raksasa Ditangkap di Sungai Musi, Warga Raup Untung Jutaan Rupiah

BACA JUGA:Bangga Punya Rupiah! Pj Gubernur Sumsel Ajak Siswa Lebih Melek Keuangan

Subtema yang Bisa Dipilih

Peserta kompetisi bisa memilih salah satu dari subtema berikut untuk mengedukasi masyarakat tentang pentingnya:

Cinta Rupiah: Memahami cara mengenali, merawat, dan menjaga Rupiah sebagai mata uang nasional.

Bangga Rupiah: Mengangkat Rupiah sebagai simbol kedaulatan negara, alat pembayaran yang sah, serta pemersatu bangsa.

Paham Rupiah: Meningkatkan literasi tentang cara bertransaksi, berbelanja, dan berhemat dengan Rupiah.

BACA JUGA:Kenang Rupiah Bergambar Rumah Limas, Hargai Sejarah dan Budaya Sumsel

BACA JUGA:Pemkab Muba Raih Reward Miliaran Rupiah Kategori Insentif Fiskal 2024 dan Produk Dalam Negeri

Pengalaman Pribadi: Mengisahkan pengalaman nyata dalam menerapkan cinta, bangga, dan paham Rupiah di kehidupan sehari-hari.

Hadiah Kompetisi

Siapa yang tidak tergiur dengan total hadiah sebesar Rp 400 juta? Kompetisi ini akan memilih 18 pemenang yang karya-karyanya paling menonjol di setiap kategori. Pastikan Sobat Rupiah tidak melewatkan kesempatan luar biasa ini!

Juri Kompetisi

Dalam kompetisi kali ini, sejumlah tokoh kreatif akan menjadi juri, masing-masing ahli dalam bidangnya:

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan