https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Usai Isi BBM, Mobil Avanza Hitam Meledak Dekat SPBU Rupit

Isiden mobil Avanza hitam meledak usai mengisi BBM di depan SPBU Rupit, Kabupaten Muratara, Provinsi Sumsel, masih dalam proses penyelidikan.--

Muratara, SUMATERAEKSPRES.ID - Kejadian dramatis terjadi pagi ini di depan SPBU Rupit, Kabupaten Muratara, Sumsel, saat sebuah mobil Avanza hitam meledak setelah mengisi bahan bakar minyak (BBM).

Insiden yang terjadi sekitar pukul 08.30 WIB ini mengakibatkan satu orang mengalami luka bakar serius dan segera dilarikan ke RSUD Rupit untuk mendapatkan perawatan intensif.

Menurut keterangan dari saksi mata, mobil tersebut awalnya mengisi BBM di SPBU Rupit, kemudian keluar dari area pompa menuju depan Rumah Makan Sederhana.

Di sana, mobil ini menggunakan selang untuk mengalirkan BBM dari tangki mobil ke dalam jerigen. Rencananya, mobil tersebut hendak kembali mengisi BBM setelah jerigen di dalamnya terisi penuh.

Namun, sebelum bisa kembali mengisi BBM, terjadilah ledakan hebat di depan Rumah Makan Sederhana, tepat di luar SPBU Rupit.

BACA JUGA:Inilah Kriteria Penerima Beasiswa Bank Indonesia, Jadi Incaran Mahasiswa D3 dan S1 di Indonesia Lho!

BACA JUGA:Gernas BBI/BBWI x Vokasifest 2024, Merayakan Kreativitas dan Ekonomi Lokal

"Mobil Avanza hitam itu masuk ke SPBU untuk mengisi BBM, setelah keluar dari SPBU, tiba-tiba api membesar di sekitar mobil," ujar Hamka, pengelola SPBU Rupit.

Petugas yang berada di sekitar lokasi, termasuk mobil patroli dari Polres Muratara, berusaha dengan sigap untuk memberikan pertolongan.

Sopir mobil tersebut, yang diketahui bernama Tahar dari Desa Lubuk Rumbai, Kecamatan Rupit, berhasil keluar dari mobil dengan selamat meskipun sempat terjebak dalam kebakaran yang cepat meluas.

Kapolres Muratara, AKBP Koko Arianto Wardhani, melalui Kasat Lantas AKP Gunawan, menyatakan bahwa kejadian ini masih dalam penyelidikan.

"Kami menduga kemungkinan ledakan disebabkan oleh korsleting listrik di dalam mobil, mengingat mobil sedang berada di jalan lintas saat kejadian," ungkapnya.

Saat ini, tim dari Damkar Pol PP Kabupaten Muratara masih berupaya melakukan proses evakuasi dan membersihkan sisa-sisa kebakaran di lokasi kejadian.

BACA JUGA:Ledakan Sumur Minyak Ilegal Sungai Parung, Dugaan Banyak Korban

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan