Operasi Pencarian Berakhir: Tim SAR Temukan Bocah Perempuan Tenggelam di Sungai Kikim dalam Kondisi Begini!
Evakuasi Bocah Perempuan Tenggelam di Sungai Kikim oleh Tim SAR Gabungan. Foto: humas basarnas palembang--
PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Tragedi menyedihkan melanda Desa Sukarame, Kecamatan Kikim Barat, Kabupaten Lahat, Provinsi Sumatera Selatan, saat seorang bocah perempuan bernama Afifah (5 tahun) tenggelam dalam sungai Kikim pada saat bermain dan berenang.
Tim pencarian dan penyelamatan (SAR) gabungan akhirnya berhasil menemukan korban pada Selasa 16 April 2024 pagi.
Raymond Konstantin, S.E., Kepala Kantor Badan SAR Nasional (Basarnas) Palembang, yang didampingi oleh Kasubsi Operasionalnya, Manca Rahwanto, S.E., membenarkan kabar tersebut.
"Korban, Afifah, telah ditemukan dalam kondisi tidak bernyawa," ujar Raymond.
BACA JUGA:Inalillahi, Diduga Korban Tawuran, Pelajar SMP di Palembang Meregang Nyawa!
BACA JUGA:Transformasi Paripurna, Pelabuhan Nonpetikemas Semakin Efisien dan Terintegrasi
Proses pencarian dipimpin oleh Tim Rescue Basarnas Palembang melalui Pos SAR Lubuk Linggau.
Dengan koordinasi dari berbagai unsur SAR gabungan, termasuk TNI/Polri, BPBD, dan masyarakat setempat.
Tim SAR Gabungan dibagi menjadi beberapa SRU (SAR Unit) dengan tugas masing-masing.
Metode pencarian meliputi penyisiran permukaan sungai menggunakan perahu karet dan perahu warga serta teknik circle (pembentukan ombak buatan) di lokasi yang dicurigai, ungkap Raymond.
BACA JUGA:Harga Promo, Tiket KA Komersil Sindang Marga untuk Kelas Bisnis dan Eksekutif Hanya Segini!
Setelah upaya pencarian intensif selama tiga hari, korban akhirnya ditemukan sekitar pukul 07.20 WIB, mengapung di tepi Sungai Kikim, di Desa Sukarame, sekitar 200 meter dari lokasi awal kejadian.
Korban segera dievakuasi dan dibawa pulang untuk proses pemakaman. Dengan ditemukannya korban, operasi SAR dianggap selesai dan ditutup.