Gegara Jam Tangan Mewah Arnold Schwarzenegger Tertahan di Bandara Munich, Jerman
Arnold Schwarzenegger Tertahan di Bandara Gara-gara Jam Tangan Mewah--
SUMATERAEKSPRES.ID-Arnold Schwarzenegger, aktor dan politikus Amerika Serikat, sempat tertahan di bandara Munich, Jerman, pada Rabu (17 Januari), dalam sebuah lawatan menuju Austria karena sang bintang Hollywood membawa sebuah jam tangan seharga 30.000 dolar AS yang tidak dilaporkan.
Pemeran utama “Terminator” ini tengah dalam perjalanan menuju Austria dan berencana melelang barang mewah tersebut untuk kegiatan amal, melansir tabloid Jerman yang diterjemahkan oleh Time.
Arnold Schwarzenegger tertahan selama tiga jam karena dia tidak mendaftarkan jam tangan bermerek Audemars Piguet sebagai barang impor di bea cukai.
Konsekuensinya, mantan binaragawan profesional itu pun harus membayar uang denda total sekitar 38.000 dolar AS sebelum akhirnya bebas.
BACA JUGA:Pisah Sejak 2022, Lisa Bonet Mantap Gugat Cerai Jason Momoa
BACA JUGA:Sandra Bullock Larung Abu Mendiang Suami di Snake River, Wyoming
Arnold Schwarzenegger, 76 tahun ini dilaporkan pula pada awalnya mengaku tidak dapat membayar pajak dengan kartu kredit karena memiliki masalah dengan mesin ATM.
Meskipun Arnold Schwarzenegger berencana untuk melelang jam tangan tersebut di Austria, saat ini belum jelas apakah dia diizinkan untuk bepergian dengan barang tersebut setelah sempat tertahan.
Namun sang aktor juga belum memberikan komentar atas insiden tersebut. (lia)