20 Makanan Terlezat Dunia, Ada juga Pempek Palembang, Cocok jadi Kuliner Tahun Baru Nih!
20 Besar Makanan Terlezat Dunia, Ada juga Pempek Palembang, Cocok jadi Kuliner Tahun Baru Nih!--
SUMATERAESPRES.ID - Pempek, sebuah kuliner khas Palembang, dengan bangga dinobatkan sebagai 20 besar makanan terlezat di seluruh dunia, berdasarkan penilaian Taste Atlas Best Seafood in The World 2023.
Pempek, satu-satunya hidangan dari Asia Tenggara yang berhasil masuk dalam 20 besar makanan terlezat di dunia terbukti menjadi pilihan ideal untuk merayakan tahun baru nanti.
Kartini, Sekretaris Asosiasi Pengusaha Pempek (Asppek) Palembang, menyatakan bahwa popularitas pasar pempek tidak hanya terbatas di dalam kota, melainkan juga merambah ke luar kota melalui berbagai platform media sosial.
"Pengusaha pempek kini banyak yang menjual secara online, dengan persentase penjualan mencapai 60%," ujar pemilik Pempek Syamil, yang dikenal sebagai salah satu pelaku usaha pempek di Palembang.
Dengan penjualan online, pasar pempek yang masuk makanan terlezat di dunia tidak lagi terikat oleh batas wilayah kota, melainkan dapat mencakup seluruh wilayah Indonesia.
Setiap hari, pelaku usaha mikro kecil menengah (UKM) mampu menghasilkan sekitar 14 ton pempek, sedangkan pengiriman pempek ke luar kota mencapai 6-8 ton setiap harinya.
Meskipun begitu, untuk ekspor pempek secara resmi ke luar negeri melalui Bea Cukai atau pelabuhan resmi masih merupakan hal yang belum terlaksana.
Proses ekspor saat ini cenderung dilakukan secara tidak resmi, seperti menerima pesanan pempek secara individu melalui media sosial atau WhatsApp untuk pengiriman ke negara-negara seperti Singapura, Malaysia, dan Hong Kong.
BACA JUGA:Launching Maskot Baru ‘Si Pendy’, Pempek Candy 100 Persen Ikan Tenggiri
BACA JUGA:Pedagang Pempek Ini Terharu Dapat Bantuan Hayo Hotel
Umumnya, konsumen pempek yang melakukan pemesanan untuk ekspor adalah warga Indonesia yang sedang menempuh studi atau bekerja di luar negeri, atau pun orang tua yang mengirimkan pempek kepada anak mereka yang berada di luar negeri.
Kartini menjelaskan bahwa permintaan untuk ekspor pempek secara resmi sudah ada, meskipun hingga saat ini belum sepenuhnya terpenuhi.
"Produk pangan yang akan menjadi konsumsi global (ekspor) harus memenuhi standar tertentu, seperti memiliki sertifikasi HACCP (Hazard Analysis Critical Control Point) dari Badan Standarisasi Nasional yang menjamin keamanan produk pangan," jelasnya. Saat ini, beberapa pengusaha pempek sedang aktif mengurus sertifikasi HACCP agar dapat memasuki pasar ekspor.
20 Makanan Terlezat di Dunia:
1. Picanha (Brazil)
2. Roti Canai (Malaysia)
3. Phat Kaphrao (Thailand)