Hendak Lihat 3 Cucu, Chalimah Bertemu Sang Pencipta. Korban Bus Handoyo Tabrak Pembatas Tol Cipali

IDENTIFASI KORBAN : Jenazah 12 korban dari Bus Handoyo di Km 72 Tol Cipali, dibawa ke RS Abdul Radjak Purwakarta. FOTO: NET--

JABAR,SUMATERAEKSPRES.ID – Niat Chalimah (68), untuk melihat 3 cucunya di Karawang, tidak kesampaian. Sebab Chalimah termasuk dari 12 korban tewas, dari penumpang Bus Handoyo yang menabrak pembatas Tol Cipali, Km 72, Jumat sore, 15 Desember 2023.

Identitas Chalimah dipastikan, setelah anaknya, Amin Fahrudin, mendatangi RS Abdul Radjak, Purwakarta, Jawa Barat (Jabar).
Amin Fahrudin tinggal di Karawang, berprofesi sebagai driver ojek online (ojol).

Sementara ibunya, Chalimah, masih tinggal di kampung halamannya, warga Desa Bantih, Kecamatan Candiroto, Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah.

Amin awalnya hanya dapat kabar, ada 12 penumpang tewas dari kecelakaan tunggal Bus Handoyo nopol AA 7626 OA di KM 72 Tol Cipali.

BACA JUGA:Tragis, Bus Handoyo Tabrak Pembatas Tol Cipali, 12 Penumpangnya Tewas, 7 Luka-luka

BACA JUGA:Tabrak Lari, Pemotor Tewas Terpental

Dia merasa was-was, karena ibunya dalam perjalanan dari Temanggung ke Karawang, menumpang  Bus Handoyo.

Amin dan istrinya, berangkat ke RS Abdul Radjak, Purwakarta, untuk mengeceknya. Setelah dicek, salah satu korban tewas ternyata benar ibunya, Chalimah.

Amin langsung terlemas, sementara istrinya bahkan sempat sampai tidak sadarkan diri. "Saya yang mengantar, karena kondisi Amin tidak memungkinkan,” ucap Saptoni, tetangga Amin.

Saptoni menyatakan, Amin dan istrinya masih syok atas musibah terebut. “Almarhumah (Chalimah) dari Temanggung mau ke Karawang, hendak melihat 3 cucunya yang liburan ssekolah. Ya anaknya Amin,” ungkapnya. 

BACA JUGA:Pegawai Perkebunan Korban Tabrak Lari. Di TKP, Polisi Hanya Temukan Ini

BACA JUGA:Tabrak Belakang Truk, Pemotor Temui Ajal

Seperti diberitakan, Kasat Lantas Polres Purwakarta, AKP Dadang Supriadi, menjelaskan bus PO Handoyo nopol AA 7626 OA jurusan Yogyakarta-Bogor.

Bus mengangkut 20 orang itu hendak keluar tol, untuk mengambil penumpang di pool yang ada di Purwakarta.

Namun bus melaju dengan kecepatan tinggi, hilang kendali sehingga menabrak pembatas jalan tol. Bus pun terguling ke arah kanan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan