Dikelola Karang Taruna, Jadi Wisata Baru
PANTAI BARU: Ribuan warga mengunjungi hamparan pantai di pinggiran Sungai Komering, tepatnya di Desa Rasuan Kecamatan Madang Suku I, OKU Timur. -FOTO: ABDUL KHALID/SUMEKS-
MARTAPURA – Ada yang berbeda di pinggiran Sungai Komering, tepatnya di Desa Rasuan, Kecamatan Madang Suku I, OKU Timur. Disini hamparan pasir seperti pantai.
Fenomena ini menjadi berkah sendiri bagi warga Rasuan. Hampir setiap hari, ribuan pengunjung dari berbagai kecamatan mendatangi tempat ini. ‘’Apalagi, Sabtu dan Minggu, pengunjung bisa mencapai 2 ribu orang,’’ ujar Agus Sailan, kepala Desa Rasuan.
Ramainya pengunjung pantai Rasuan ini terjadi sejak sebulan terakhir. ‘’Sebelumnya setiap tahun kalau musim kemarau pasir itu muncul, tapi pengunjung tidak seramai sekarang," kata Kades.
Saat ini, lanjutnya, objek wisata baru itu dikelola dengan baik oleh pemuda desa atau Karang Taruna. ‘’Kita siapkan tempat parkir dan rambu-rambu peringatan,’’ katanya.
Kades menghimbau agar masyarakat desa tetap ramah dan melayani pengunjung dengan baik. ‘’Untuk pengunjung kita juga himbau agar berhati-hati, menjaga anak kecil saat bermain jangan sampai hanyut ke arus sungai," ungkapnya.
Usman, pengunjung mengaku datang dari Desa Riang Bandung, Kecamatan Madang Suku II. ‘’Memang hamparan pasir di Desa Rasuan tersebut sangat luas. Mungkin panjang pantai itu sekitar 1 kilometer, lebarnya bisa mencapai 50 meter," kata Usman. (lid)