Kehilangan Nyawa Akibat Utang: Konflik Berujung Tragedi di Desa Tanjung Alai

Kehilangan Nyawa Akibat Utang: Konflik Berujung Tragedi di Desa Tanjung Alai KAYUAGUNG, SUMATERAEKSPRES.ID - Tino Karno (33), seorang warga Desa Tanjung Alai, Kecamatan Sirah Pulau Padang, telah mengalami insiden tragis ketika ia datang untuk menagih hutang ke Muhammad Jamil (44), yang tinggal di Desa Pematang Bongor Talang Dukun, Kecamatan Sungai Pinang, Kabupaten Ogan Ilir. Muhammad Jamil, pelaku dalam kejadian ini, mengakui bahwa niatnya bukanlah untuk mengambil nyawa Tino Karno, namun karena emosi yang bergejolak akibat dibtampar oleh Tino Karno. "Selama tiga tahun kami berbisnis buah-buahan, kami tidak pernah menghadapi masalah sebelumnya," ungkapnya,

BACA JUGA : MAKIN HANGAT, MUI Angkat Bicara Terkait Kasus Konten Tiktoker Oklin Fia Jilat Es Krim. Begini Penegasannya!
saat kasusnya di ungkap di Mapolres OKI pada Senin (21/8). Peristiwa ini terjadi pada Selasa (15/8) sekitar pukul 07.00 WIB di sebuah agen buah di Desa Tanjung Alai. Saat itu, Tino Karno datang untuk menagih hutang sebesar Rp140 ribu kepada ayah Muhammad Jamil. Meskipun Muhammad Jamil sudah membayar Rp50 ribu dan berjanji untuk melunasi sisa hutangnya pada Rabu (16/8), situasi berubah menjadi pelik ketika Tino Karno tiba-tiba memukul pipi kirinya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan