Mengenal Ferdi (50), Tukang Tampal Ban Keliling Satu-satunya di Martapura OKU Timur
Ferdi (50), tukang tambal ban keliling satu-satunya di Martapura OKU Timur, menekuni profesi ini demi membantu pengendara dan menghidupi keluarganya.-Foto: IST-
Termotivasi Karena Sering Melihat Orang Dorong Motor di Jalan
OKU TIMUR, SUMATERAEKSPRES.ID-Di tengah hiruk pikuk kendaraan yang melintas dari pagi hingga senja di Martapura, ada satu sosok yang nyaris selalu bergerak.
Motor tuanya meraung pelan, membawa sebuah kotak peralatan yang setia menempel di bagian belakang.
Dari kotak sederhana itulah, Ferdi (50) menggantungkan harapan hidup keluarganya—sekaligus menjadi penolong bagi banyak pengendara yang ban kendaraannya bermasalah di jalan.
Ferdi adalah tukang tampal ban keliling satu-satunya di Martapura, Kabupaten OKU Timur, Sumatera Selatan.
BACA JUGA:Kasus Korupsi Dana Hibah PMI OKU Timur Sidang Perdana, Jaksa Bacakan Dakwaan, Terdakwa tidak Esepsi
BACA JUGA:OKU Timur Percepat Cetak Sawah dan Oplah, Siap Jadi Lumbung Pangan Sumsel
Warga Desa Kota Baru Induk, Kecamatan Martapura ini, sudah empat tahun terakhir menekuni profesi yang bagi sebagian orang mungkin dianggap sepele.
Namun, di tangan Ferdi, jasa tampal ban keliling menjadi pekerjaan yang penuh cerita, ketekunan, dan pengabdian.
Setiap hari, sejak pukul 06.00 WIB, Ferdi sudah bersiap.
Pompa manual, alat bakar, kunci standar bengkel, hingga peralatan ban dalam serap ia susun rapi.
BACA JUGA:Dari Semak Jadi Kebun Jagung, Warga OKU Timur Sukses
BACA JUGA:Oknum Travel Haji Diduga Tipu Puluhan Warga OKU Timur
Semuanya alat seadanya.
Tak ada mesin modern, tak ada bengkel permanen. Hanya motor tua dan keterampilan yang ia asah dari pengalaman ke pengalaman.
