Ngobrol Bareng, Kapolres Ogan Ilir dan Kapolsek Pemulutan Dengar Curhat Masyarakat
OGAN ILIR – Program Jumat Curhat merupakan salah satu upaya pembinaan kemitraan Polrestabes Ogan Ilir dengan masyarakat. Polri dapat berinteraksi secara langsung dengan masyarakat untuk mendengarkan saran, kritikan, masukan serta aduan masyarakat terkait dengan pelayanan kepolisian.
Kapolres Ogan Ilir AKBP Andi Baso Rahman, SH, S.I.K, M.Si, di dampingi Kapolsek Pemulutan AKP Herry Yusman, SH Kasat Intelkam Polres OI Yusuf Solehat,SH menggelar Jumat curhat dengan masyarakat Kecamatan Pemulutan Selatan Kabupaten Ogan Ilir Sumatera Selatan. Kegiatan ini berlangsung di Kantor Camat Permulutan Selatan. Jum’at 13 Januari 2023.
Kapolres Ogan Ilir mengatakan, giat Jum’at curhat adalah agenda rutin yang dilaksanakan oleh Polda Sumsel Polres Ogan Ilir dan jajaran Polsek. “Hari ini, jumat curhat dilaksanakan di Kecamatan Pemulutan Selatan untuk mendengarkan dan berdiskusi secara langsung terkait situasi kamtibmas di Desa dan di Pemulutan Selatan,” Jelas AKBP Andi Baso Rahman. Baca juga : Polisi Overweight Wajib Olahraga
Kegiatan tersebut sudah dilaksanakan sejak beberapa bulan lalu. “Sudah dari beberapa bulan yang lalu kegiatan ngobrol bareng masyarakat, kita laksanakan dengan nama program kegiatan Bertemu ngobrol bareng dengan Polisi, yakni berdiskusi dengan polisi untuk menyelesaikan permasalahan,” terangnya. Baca juga : Bisa “Cas” Mobil Listrik di Lubuklinggau
Sementara itu, Kapolsek Pemulutan AKP Herry Yusman, SH, sangat mengapresiasi kegiatan Jumat curhat yang dilakukan polres Ogan Ilir. “Semoga dengan kegiatan ini, diharapkan tercipta situasi kamtibmas yang kondusif. Sehingga masyarakat dapat beraktivitas dengan baik,” ujar AKP Herry.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kasat Intelkam AKP Yusuf Solehat, SH, Camat Pemulutan Selatan,Kapolsek Pemulutan, Kepala Puskesmas Kepala Desa Se Kecamatan Pemulutan Selatan, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Adat,Toko Pemuda dan masyarakat Kecamatan Pemulutan Selatan Kabupaten Ogan Ilir. (dik)