Elektabilitas Ganjar Tinggi, Bisa Ditularkan di Pilgub Sumsel
PALEMBANG,SUMATERAEKSPRES.ID - Keputusan PDI Perjuangan untuk mengusung Gubernur Jawa Tengah (Jateng), Ganjar Pranowo sebagai Calon Presiden pada Pilpres mendapat dukungan. Kader, simpatisan, dan fungsionaris partai banteng moncong putih itu menyambutnya secara antusias. Salah satunya, dari Bupati Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) sekaligus Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Sumsel, Dr Ir H Heri Amalindo, MM. Menurutnya, Ganjar Pranowo adalah kader PDI Perjuangan dengan elektabilitas tinggi. Dalam berbagai survei setidaknya dalam setahun terakhir. "Ketokohan, popularitas dan elektabilitas beliau patut dijadikan contoh. Sekaligus parameter bagi PDI Perjuangan menuju Pilgub 2024, sekaligus menumbuhkan rasa optimis bisa memenangkan Pemilihan Presiden 2024,” kata Heri, Jumat 21 April 2023. BACA JUGA : Perangi Money Politic, Heri Amalindo: Perlu Peran Serta Semua Pihak Heri melanjutkan, pengumuman Calon Presiden dari PDI Perjuangan, sudah sangat lama masyarakat nantikan. Khususnya di Sumsel. Sebab,sebagai partai pemenang Pemilu 2019, momentum pengumuman Calon Presiden menjelang Hari Raya Idul Fitri 1444 H tersebut, merupakan sejarah yang akan tercatat dalam percaturan politik dan arus demokrasi di Indonesia. Pengumuman Calon Presiden dari PDI Perjuangan, sudah sangat lama ditunggu oleh masyarakat khususnya di Sumatera Selatan. Sebagai partai pemenang Pemilu 2019, momentum pengumuman Calon Presiden menjelang Hari Raya Idul Fitri 1444 H tersebut, merupakan sejarah yang akan tercatat dalam percaturan politik dan arus demokrasi di Indonesia.