Daftar 65 Ruas Tol yang Bisa Dipantau Lewat CCTV, Klik Disini untuk Cara Melihatnya
SUMATERAEKSPRES.ID - Makin hari makin canggih saja. Kamu bisa memantau keluarga yang sedang mudik langsung dari tol yang ada. Ya, fasilitas CCTV tol sudah tersedia oleh pemerintah. Artikel ini akan memandu kamu untuk mengecek CCTV langsung dari website resmi Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT). Dengan memantau dari CCTV ini, maka kamu tak perlu repot melihat keluarga dalam perjalan. Atau kamu sedang ingin mudik dan menghindari kemacetan. Maka melihat CCTV ini bisa menjadi solusinya. CCTV ini bisa kamu akses secara gratis. Cukup modal smartphone saja. Kamu bisa melihat langsung kesana. Caranya juga sangat gampang. BACA JUGA : Tol Indraprabu Buka 9 Jam Lalu, kamu cukup membuka link sebagai berikut https://bpjt.pu.go.id/cctv/cctv_inframe. Setelah membuka link itu, maka kamu akan melihat sejumlah ruas tol yang CCTV aktif. Kemudian, tinggal kamu pilih ruasnya. Lalu klik. Kemudian, akan muncul langsung gambar lokasi jalan tol yang terpantau oleh CCTV tersebut. Sedangkan untuk melihatnya, terakhir kamu tinggal klik ruas yang sedang online.