https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Waspada Badai Petir Mengguncang Palembang Hari Ini, BMKG Prediksi Hujan Disertai Angin Kencang

Siapkan payung dan perlindungan ekstra, badai petir kencang siap mengguyur Palembang sepanjang hari ini! Foto: pixabay--

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES ID - Prakiraan Badan Meteorologi, Klimatologi & Geofisika (BMKG) kondisi cuaca kota Palembang  pada hari ini, Senin (7/4) didominasi hujan.

Pantauan melalui website bmkg.go.id. cuaca akan didominasi  hujan dengan intensitas ringan seluruh wilayah kecamatan di kota Palembang.

Sedangkan tingkat suhu udara hari ini akan cukup rendah di rentang 24-30 derajat Celcius  dan  kelembaban udara rata - rata  tinggi di 73 - 98 persen.

Untuk memastikan Peringatan Dini adanya Cuaca Ekstrem dapat di update dan di pantau melalui  https://nowcasting.bmkg.go.id.

BACA JUGA:Prakiraan Cuaca Palembang Hari Ini: Tiga Kecamatan Bakal Diterjang Hujan Disertai Petir

BACA JUGA:Waspada Cuaca Ekstrem di Sumsel, BMKG Umumkan Hujan Petir Meluas Pada Minggu 6 April 2025

Sedangkan untuk prakiraan cuaca per jam dari web weather.com kondisi cuaca kota Palembang hari ini didominasi badai petir dengan cuaca didominasi badai petir kencang dan hujan.

Di pukul 08.00 WIB cuaca dalam kondisi mendung dengan suhu udara masih rendah di 25 derajat celcius, kelembaban udara  di 94  persen dan kecepatan angin rendah di 3 km per jam. 

Cuaca berubah menjadi gerimis ringan di pukul 09.00 - 10.00 WIB, dengan Suhu Udara akan naik perlahan ke 26-28 derajat Celcius.

Kelembaban udara masih cukup tinggi di 84-92 persen dan kecepatan angin rendah di 3-5 km per jam. 

BACA JUGA:BMKG Ingatkan Hujan Petir Hari Ini di Palembang, Warga Diminta Siaga Hadapi Cuaca Buruk

BACA JUGA: Cuaca Ekstrem di Puncak Arus Balik Lebaran 2025, Potensi Hujan Lebat Disertai Petir dan Angin Kencang

Kondisi cuaca akan berubah menjadi hujan disertai petir di pukul 11.00 sampai 13.00 WIB, suhu udara naik ke 29-31 derajat Celcius, kelembaban udara di 70-79 persen, dan kecepatan angin 3 km per jam. 

Kondisi cuaca berubah menjadi badai petir kencang dari siang di pukul 14.00 sampai ke pukul 18.00 hingga malam hari di pukul 19.00 WIB.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan