H Arlan Sampaikan Pidato Perdana di Paripurna, Beberkan 8 Misi Prioritas Menuju Prabumulih MAS

H Arlan sampaikan pidato perdana sebagai Wali Kota Prabumulih, ungkap 8 misi prioritas untuk mewujudkan kota yang Makmur dan Sejahtera (MAS) 2029. Foto:Dian/Sumateraekspres.id--
Perekonomian yang lebih baik juga menjadi fokus utama melalui kemudahan investasi yang berkeadilan dan peningkatan kualitas sumber daya manusia.
"Selain itu, kami juga berfokus pada pembangunan infrastruktur yang maju, modern, berkualitas, dan berkelanjutan," tambah Arlan.
Tak hanya itu, peningkatan kualitas pendidikan dan kesehatan untuk menuju masyarakat yang makmur dan sejahtera juga menjadi bagian dari programnya.
BACA JUGA:Pidato Perdana Bupati dan Wakil Bupati Lahat, Fokus pada Peningkatan Ekonomi dan Pembangunan SDM
BACA JUGA:Kurir Narkoba Ditangkap Usai Transaksi Sabu di Baturaja
Arlan juga menekankan pentingnya reformasi birokrasi yang efisien, bersih, dinamis, dan profesional dalam rangka mewujudkan pemerintahan yang transparan dan akuntabel.
Dalam kesempatan itu, ia berharap agar seluruh program pemerintah daerah dapat sejalan dengan program pemerintah pusat, yang mendukung visi misi Asta Cita untuk menciptakan Indonesia yang adil, makmur, maju, dan berdaya saing global.
Ketua DPRD Prabumulih, H Deni Victoria SH MSi, menyampaikan ucapan selamat kepada Arlan dan Franky Nasril atas pelantikan mereka sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Prabumulih periode 2025-2030.
BACA JUGA:Cara Menghasilkan Uang dari Facebook Reels: Panduan Lengkap untuk Kreator Konten
BACA JUGA:THR PNS dan P3K 2025 Dimajukan: Pencairan Mulai 21 Maret, Berikut Rincian Besarannya
Ia berharap mereka senantiasa diberikan kekuatan dalam menjalankan amanah dan melaksanakan visi-misi mereka untuk meningkatkan taraf hidup dan kesejahteraan masyarakat Prabumulih.