Mandiri Resmi Luncurkan KUR 2025, Bunga Ringan untuk Dukung UMKM

Bank Mandiri buka KUR 2025 dengan bunga rendah 6% per tahun! Solusi mudah dan terjangkau untuk pengembangan UMKM. Foto:KUR Mandiri/Sumateraekspres.id--
SUMATERAEKSPRES.ID - Bank Mandiri telah membuka program Kredit Usaha Rakyat (KUR) 2025 sejak Januari 2025.
Program ini bertujuan memberikan dukungan finansial kepada Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) yang membutuhkan tambahan modal untuk pengembangan bisnis.
Salah satu daya tarik utama dari KUR Mandiri 2025 adalah suku bunga yang sangat rendah, hanya 6% per tahun atau sekitar 0,5% per bulan.
Bunga yang rendah ini diharapkan dapat mempermudah pelaku UMKM dalam memperoleh akses pembiayaan tanpa terbebani oleh cicilan yang tinggi.
BACA JUGA:Terungkap, Pelaku Begal yang Menyamar Jadi Driver Taksi Online, Beraksi Usai Tarik Penumpang
BACA JUGA:Percepat Pembangunan, Sinergi OPD-Forkopimda
Selain itu, KUR Mandiri 2025 juga terbuka untuk berbagai kalangan, termasuk Pegawai Negeri Sipil (PNS), TNI, Polri, dan pekerja swasta, dengan berbagai batasan pinjaman yang bervariasi sesuai dengan kebutuhan.
Namun, pengajuan pinjaman KUR Mandiri 2025 tidak semudah itu. Calon debitur harus memenuhi beberapa persyaratan, termasuk pemeriksaan riwayat pembayaran listrik, BPJS, aktivitas di e-commerce, media sosial, dan data perpajakan.
Hal ini bertujuan untuk memastikan bahwa pelaku usaha memang layak menerima bantuan kredit.
Syarat Pengajuan KUR Mandiri 2025
1. Usaha sudah berjalan minimal 6 bulan.
2. Pelaku usaha harus terdaftar secara legal, baik sebagai individu atau badan usaha.
3. Usaha yang menerima KUR harus produktif dan layak dibiayai.
4. Calon debitur minimal berusia 21 tahun atau sudah menikah. Untuk pekerja migran, minimal 18 tahun dengan persetujuan orang tua.
5. Calon debitur harus memiliki riwayat kredit yang lancar dan tidak terdaftar dalam daftar hitam Bank Indonesia.